Komisi Informasi Sumut Vistitasi Dan Monitoring Dinas Kominfo Langkat Tingkatkan Keterbukaan Publik

TEROPONG BARAT LANGKAT

- Redaksi

Kamis, 31 Oktober 2024 - 19:02 WIB

4031 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langkat Teropong Barat | Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Langkat menerima kunjungan dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Sumatera Utara pada Senin (28/10/2024), dalam rangka visitasi dan monitoring keterbukaan informasi publik. Rombongan KI Sumut yang dipimpin oleh Ketua Dr. Abdul Haris Nasution, SH, M.Kn, disambut hangat oleh Sekretaris Daerah Langkat Amril, S.Sos., M.AP., dan Kepala Dinas Kominfo Langkat Wahyudiharto, S.STP., M.Si., beserta tim PPID Langkat.

Dalam kunjungan ini, Abdul Haris menjelaskan bahwa tujuan visitasi adalah untuk melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terkait Keterbukaan Informasi Publik yang dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari pengisian Self Assessment Questionnaire (SAQ). “SAQ ini merupakan kuesioner yang digunakan untuk mengukur kepatuhan badan publik terhadap Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik,” ungkap Abdul Haris.

Baca Juga :  Jadikan Putra Putri NTB Unggul Menuju Generasi Emas 2045

Ia juga menekankan pentingnya Dinas Kominfo Langkat untuk terus memperbarui Daftar Informasi Publik pada aplikasi website PPID. “Pemutakhiran data ini mencakup informasi serta-merta, berkala, dan informasi yang dikecualikan sesuai SOP yang telah ditetapkan,” tambahnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menanggapi arahan tersebut, Kepala Dinas Kominfo Langkat Wahyudiharto mengungkapkan bahwa pihaknya telah rutin melakukan pertemuan bersama tim PPID Langkat untuk memastikan ketersediaan dan pengelolaan informasi yang akurat. “Kami selalu berupaya mempublikasikan informasi melalui berbagai kanal, baik media cetak, media online, maupun media sosial seperti Instagram, Facebook, Twitter, TikTok, dan YouTube Kominfo Langkat,” ujar Wahyudiharto.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris Minta Perpanjang Runway Landasan 2 Bandara Di Provinsi Jambi

Selain beramah-tamah, tim dari Komisi Informasi Sumut juga melakukan pengecekan langsung ke ruang layanan informasi PPID Langkat untuk memastikan kesiapan layanan dalam mendukung keterbukaan informasi yang optimal di Kabupaten Langkat

Pewarta (lf)

Berita Terkait

Kapolres Loteng Hadiri Apel Pelepasan Personel Brimob Polri BKO Polda NTB Pengamanan Pilkada 2024.
Sat Lantas Polres Bima Kota dan Dinas Perhubungan Gelar Penegakan Hukum Angkutan AKAP, AKDP, dan Pariwisata di Terminal Dara
Personel Polres Bima Kota dan Batalyon C Pelopor Sat Brimobda NTB Kawal Ketat Kantor KPU Kota Bima dalam OMP Rinjani 2024
Pengamanan Ketat TNI-POLRI, Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pilkada Kota Bima Berjalan Lancar
Kapolsek Tanjung: Prioritaskan Keselamatan Anak Sekolah dengan Layanan Strong Point
Polres Loteng Perketat Pengamanan KPU, Bawaslu Dan Gudang Logistik Pasca Tahapan Pemungutan Suara.
Polres Langkat Release Kasus Dugaan Viralnya Pencurian Besi Jembatan Di Tanjung Pura
Ketua DPRD Langkat Sri Bana PA Berikan Bantuan Sembako Penyandang Disabilitas Di masjid Al-Ikhlas Kecamatan Kuala

Berita Terkait

Kamis, 5 Desember 2024 - 21:11 WIB

Sat Lantas Polres Bima Kota dan Dinas Perhubungan Gelar Penegakan Hukum Angkutan AKAP, AKDP, dan Pariwisata di Terminal Dara

Kamis, 5 Desember 2024 - 21:04 WIB

Personel Polres Bima Kota dan Batalyon C Pelopor Sat Brimobda NTB Kawal Ketat Kantor KPU Kota Bima dalam OMP Rinjani 2024

Kamis, 5 Desember 2024 - 21:00 WIB

Pengamanan Ketat TNI-POLRI, Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pilkada Kota Bima Berjalan Lancar

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:57 WIB

Kapolsek Tanjung: Prioritaskan Keselamatan Anak Sekolah dengan Layanan Strong Point

Kamis, 5 Desember 2024 - 20:51 WIB

Polres Loteng Perketat Pengamanan KPU, Bawaslu Dan Gudang Logistik Pasca Tahapan Pemungutan Suara.

Kamis, 5 Desember 2024 - 18:54 WIB

Ketua DPRD Langkat Sri Bana PA Berikan Bantuan Sembako Penyandang Disabilitas Di masjid Al-Ikhlas Kecamatan Kuala

Kamis, 5 Desember 2024 - 06:56 WIB

Gubernur Al Haris Paparkan Kinerja Pemprov Jambi ke Kemendagri

Kamis, 5 Desember 2024 - 06:51 WIB

Gubernur Al Haris Buka Turnamen Mini Soccer ANTARA Cup 2024

Berita Terbaru