Kembangkan SPBE, Pemkab Pakpak Bharat Study Banding Ke Kabupaten Deli Serdang

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Selasa, 11 April 2023 - 19:48 WIB

40217 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Teropong Barat.co/Komitmen Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat untuk terus mengembangkan Sistim Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) terus diwujud nyatakan. Hari ini rombongan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat mengirim delegasi yang dipimpin oleh Plt. Asisten Pemerintahan, Robincen Habeahan bersama Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Sahat Parulian Boangmanalu, S.Pd, MM guna melakukan Study Banding tentang Pengembangan SPBE ini di kabupaten Deli Serdang.

Kedatangan Rombongan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat diterima oleh staf ahli Bupati Deli Serdang, David E Tarigan bersama Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Deli Serdang, Safii Sihombing, SIP, MAP di ruang rapat Cendana, Kantor Bupati Deli Serdang (30/03/23).

Dalam pertemuan ini Sekretaris Dinas Kominfo Deli Serdang bersama Bidang TIK memaparkan penerapan dan capaian penyelenggaraan SPBE di Kabupaten Deli Serdang.
Saat ini Kabupaten Deli Serdang mendapatkan penilaian indeks SPBE yg cukup memuaskan, jelas Safii Sihombing, SIP, MAP diakhir paparannya.
Plt. Asisten Pemerintahan Kabupaten Pakpak Bharat, Robincem Habeahan,SIP, MM dalam sambutannya antara lain mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Deli Serdang atas kesediaan dan keterbukaan mereka dalam menerima delegasi Kabupaten Pakpak Bharat hari ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Terimakasih telah menerima kehadiran kami dengan sangat baik, diharapkan dengan kegiatan ini kita dapat bertukar informasi bertujuan untuk meningkatkan nilai indeks penyelenggaraan pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Pemerintah Kabupten Pakpak Bharat, ucap dia.
Mari kita saling tukar informasi dan berbagi pengalaman agar kita dapat maju bersama, ujar staf ahli Bupati Deli Serdang, David E Tarigan dalam sambutannya.

Acara hari ini kemudian ditutup dengan pertukaran cendera mata.
Sistim Pemerintahan Berbasis Elektronik dikembangkan guna mendukung peningkatan mutu dan kualitas layanan masyarakat di pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat dalam berbagai bidang. Pemerintah dibawah Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor memandang sangat perlu mengadopsi sistim ini karena dinilai lebih cepat, praktis dan ekonomis, serta mampu menjawab tantangan pada era digital saat ini.

 

( Amrizal Ujung#24 )

Berita Terkait

Pemkab Pakpak Bharat Salurkan Bantuan Pangan untuk Warga
Pemkab Pakpak Bharat dan KPK Perkuat Sistem Pencegahan Korupsi Lewat MCSP
SMP Negeri 1 Salak Rayakan Sumpah Pemuda Dengan Semangat Keberagaman Budaya
Bupati Pakpak Bharat Resmikan SPPBE Pertama, Warga Kuta Dame Antusias
Bupati Pakpak Bharat Ajak OPD Tertib Arsip Lewat Sistem Informasi Kearsipan Nasional
Bupati Pakpak Bharat Tinjau Peternakan Ayam Petelur BUMDes Dlleng Lumut Desa Sukaramai
BUM-Des Nduma Karina Memilih Ternak Ayam Kampung Sebagai Komoditas Usaha Desa
Bupati : Semoga Libur Natal Dan Tahun Baru Nanti Akses Ruas Jalan Sigalingging Kuta Jungak Sudah Bisa Dipergunakan

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 23:33 WIB

Sat Lantas Polres Batu Bara Tingkatkan Kehadiran Polisi di Jalan, Cegah Laka dan Kejahatan

Sabtu, 1 November 2025 - 22:57 WIB

Polres Batu Bara Gelar Patroli Blue Light, Jamin Keamanan Pengguna Jalan di Malam Hari

Sabtu, 1 November 2025 - 15:24 WIB

Polsek Labuhan Ruku Gencarkan Patroli Malam, Antisipasi 3C dan Aksi Kriminalitas Lainnya

Sabtu, 1 November 2025 - 05:01 WIB

Pekan Seni Budaya Daerah ke-VII Resmi Dibuka, Kapolres Batu Bara Dukung Pelestarian Budaya dan Pesan Jauhi Narkoba

Sabtu, 1 November 2025 - 04:39 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Tingkatkan Patroli dan Pengamanan Masjid, Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Batu Bara

Sabtu, 1 November 2025 - 03:58 WIB

Kapolsek Indrapura Pimpin Apel Kesiapan, Lanjutkan dengan Olahraga Voli Jaga Stamina Personel

Sabtu, 1 November 2025 - 03:32 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Tingkatkan Pengamanan Obyek Vital Perbankan, Jamin Keamanan Masyarakat Bertransaksi

Sabtu, 1 November 2025 - 02:43 WIB

Keberagaman Etnis Warnai Pawai Pembukaan PSBD VII di Batu Bara

Berita Terbaru