Dandim Hadiri Peresmian Penanganan Kawasan Kumuh Terpadu dan Terintegrasi 

KAPERWIL JAWA TIMUR

- Redaksi

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:30 WIB

4018 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PASURUAN//teropongbarat.com Komandan Kodim 0819/Pasuruan, Letkol Inf Boga Bramiko, M.Han., menghadiri kegiatan Peresmian Penanganan Kawasan Kumuh Skala Kawasan Terpadu dan Terintegritasi yang berlokasi di Kelurahan Bendomungal, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Rabu (21/01/2026). Peresmian tersebut secara langsung dilakukan oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan dipusatkan di kawasan Makam Al Habib Abdullah Bin Ali Al Hada, Kelurahan Bendomungal. Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam mewujudkan lingkungan permukiman yang layak, sehat, dan berkelanjutan.Dalam sambutannya, Gubernur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan apresiasi serta ucapan selamat atas terlaksananya program penanganan kawasan kumuh yang terintegrasi tersebut. Ia menjelaskan bahwa program ini merupakan salah satu pilot project penanganan kawasan kumuh yang berada dalam kewenangan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan dilaksanakan melalui sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Pasuruan.“Penanganan kawasan kumuh ini dilaksanakan secara terpadu dan terintegrasi dengan melibatkan berbagai sektor, sehingga hasilnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat,” ujar Khofifah. Adapun penanganan yang dilakukan meliputi peningkatan fungsi infrastruktur permukiman, seperti pembangunan dan perbaikan jalan lingkungan, sistem drainase, sanitasi, penyediaan air bersih, pengelolaan sampah, serta renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Gubernur juga berharap masyarakat dapat bersama-sama menjaga dan merawat kawasan tersebut agar tetap bersih, nyaman, dan berkelanjutan.

Selain meresmikan kawasan penanganan kumuh, Gubernur Jawa Timur juga menyerahkan santunan kepada anak yatim sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat sekitar.

Sementara itu, Komandan Kodim 0819/Pasuruan Letkol Inf Boga Bramiko, M.Han., menyampaikan apresiasi atas langkah strategis pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui penataan kawasan permukiman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Program ini sangat bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan dasar masyarakat akan lingkungan yang sehat dan nyaman. TNI, khususnya Kodim 0819/Pasuruan, akan selalu siap mendukung dan bersinergi dengan pemerintah dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.

Redaksi//

Teropongbarat.con

(Investigasi)

Berita Terkait

Unit Reskrim Polsek Gempol Bongkar Jaringan Peredaran Uang Palsu, Empat Pelaku Ditangkap
Temui Wakil Bupati, Kapolres Pasuruan Bangun Koordinasi Keamanan Daerah
Sungai Wangi Meluap, Babinsa Bersama Warga Amankan Pengguna Jalan
Jalan Desa Lebih Bersih dan Rapi, Babinsa Nguling Ajak Warga Kerja Bakti
FORSA Tegaskan Komitmen Dukung Pendidikan Madrasah dan Penguatan SDM Pemuda
Atas dugaan penipuan yang berpura” pinjam uang tetapi tidak mau bayar uang tersebut 
Perjuangkan Aspirasi 10 Desa Terkait Konflik Agraria dengan TNI AL
Kolaborasi siswa-siswi SRMP 28 Pasuruan Kota bersama sejumlah sekolah di Pasuruan mencuri perhatian Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:43 WIB

Penuh Khidmat, Polres Bantaeng Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H / 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:41 WIB

Grand Opening New Marina Perdana Sukses digelar

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:20 WIB

Ciptakan Kondusifitas Wilayah, Babinsa dan Tiga Pilar Gelar Mediasi Warga Di Daerah Binaan

Senin, 19 Januari 2026 - 17:12 WIB

Wabup Bantaeng Hadiri Serah Terima LHP BPK Perwakilan Sulsel

Senin, 19 Januari 2026 - 12:56 WIB

Babinsa Desa Bonto Tallasa Laksanakan Komsos Bersama Staf Desa dan Mahasiswa Bahas Keamanan dan Kebersihan Lingkungan

Senin, 19 Januari 2026 - 09:21 WIB

Sempat Kabur Melompat Jendela, Bandar Sabu Akhirnya Diringkus Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Bantaeng*

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:14 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Bonto Lebang Dampingi Panen Padi

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:28 WIB

Babinsa dan Warga Gotong Royong Bangun Koperasi Merah Putih di Desa Bonto Tangnga

Berita Terbaru