Kompol Dr. Ferry Kusnadi, S.H., M.H.: Perwira Polri Berintegritas, Tegas dalam Pemberantasan Kejahatan

- Redaksi

Selasa, 20 Januari 2026 - 01:46 WIB

4036 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batu Bara, Sumatera Utara – Nama Kompol Dr. Ferry Kusnadi, S.H., M.H., bukanlah sosok asing di jajaran kepolisian Sumatera Utara. Perwira menengah Polri ini dikenal luas karena ketegasannya, keberaniannya, dan konsistensinya dalam membongkar berbagai tindak kejahatan besar, mulai dari narkotika hingga korupsi, bahkan ketika harus menghadapi tekanan dan kepentingan yang kuat. (19/01/2026)

Sejak awal kariernya, Ferry Kusnadi dikenal sebagai perwira yang memiliki prinsip teguh dan tidak mudah terpengaruh. Ia kerap dipercaya menduduki posisi-posisi strategis yang menuntut pengambilan keputusan yang cepat, tegas, dan berani. Berbekal latar belakang hukum yang kuat, ia mampu menggabungkan kecermatan analisis dengan ketegasan di lapangan.

Titik awal pengabdiannya dimulai pada tahun 1998, saat bertugas di Polres Tapanuli Utara. Di sana, Ferry terlibat langsung dalam operasi besar pemberantasan narkotika. Ia berhasil menggagalkan penyelundupan ganja siap edar seberat 50 kilogram dan membasmi ladang ganja seluas tiga hektare. Operasi tersebut berlangsung dramatis, bahkan diwarnai baku tembak yang menewaskan sejumlah tersangka.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jejak prestasi terus berlanjut ketika ia dipercaya sebagai Ketua Tim Jatanras Polda Sumatera Utara. Di bawah komandonya, tim berhasil mengungkap kasus jambret di Kota Pematangsiantar yang menewaskan pegawai Bank BNI, Rara Sitta. Keberhasilan ini mendapatkan apresiasi khusus dari pihak BNI.

Saat menjabat Kanit Reskrim Polsek Patumbak, nama Ferry Kusnadi semakin dikenal. Ia membongkar markas pembuatan dan peredaran uang palsu, sekaligus mengungkap jaringan narkotika lintas daerah. Dalam satu operasi, dua kurir narkoba asal Aceh berhasil diamankan dengan barang bukti ganja seberat 30 kilogram. Tak berhenti di situ, ia juga menggagalkan peredaran narkotika jenis ekstasi dengan barang bukti mencapai 5.400 butir, serta pengungkapan lanjutan dengan ribuan butir ekstasi lainnya.

Di balik ketegasan seragam, Ferry Kusnadi memiliki latar belakang hidup yang ditempa perjuangan. Sejak muda, ia telah berjualan kangkung dan membantu mengajar karate bersama abang kandungnya demi membiayai sekolah.

Usai lulus dari STM Negeri 3 Medan, Ferry mengikuti pendidikan Polri sebagai alumni SEBA Prajurit Karir 1994, kemudian melanjutkan pendidikan di Scapa Polri pada 2009.

Ujian terberat dalam kariernya adalah saat menangani kasus tindak pidana korupsi (Tipikor) di Simalungun pada periode 2009–2013. Tekanan datang dari berbagai arah, mengingat kasus tersebut melibatkan sejumlah pejabat daerah.

“Pengalaman paling berkesan saat menangani kasus Tipikor di Simalungun. Banyak tekanan. Kepentingan politik dan sosial bercampur jadi satu,” ujarnya.

Menurut Ferry, penanganan korupsi menuntut kehati-hatian ekstra dan soliditas tim. Kesalahan kecil bisa berdampak besar, bukan hanya bagi perkara, tetapi juga citra institusi.

Dalam perjalanan kariernya, Kompol Dr. Ferry Kusnadi pernah menjabat Kapolsek Labuhan Ruku, Kasat Reskrim Polres Batu Bara, serta Kasat Narkoba Polres Batu Bara. Pada 11 Februari 2025, ia kembali bertugas di Polda Sumatera Utara sebagai Kanit 4 Subdit 1 Direktorat Narkoba, kemudian dimutasi ke Polresta Deli Serdang dengan jabatan Kasat Narkoba pada 20 Januari 2025.

Rekam jejak panjang, pengalaman lapangan, serta latar belakang hidup penuh perjuangan menjadikan Kompol Dr. Ferry Kusnadi, S.H., M.H., potret nyata perwira Polri yang tumbuh dari bawah, dengan komitmen untuk menjaga integritas dan mengabdi kepada negara serta masyarakat.

Ditulis oleh Rahmat Hidayat

Berita Terkait

MDMC Kabupaten Kerinci Gelar Silaturahmi dan Penguatan Resiliensi Bencana dengan Dewan Pakar MDMC dr. Surmila Apri Yulisa di Kantor DPRD
Pulihkan Sekolah Pascabanjir Bandang, Polres Bireuen Gotong Royong Bersihkan SD Negeri 11 Kutablang
Rotasi Jabatan di Polres Batu Bara, Kapolres Ingatkan Peningkatan Profesionalisme dan Pelayanan Publik
Komnas HAM Diminta Untuk Ikut Di Medan Perang Biar Tau Kekejaman KKB Papua! Jangan Hanya Duduk di Belakang Meja
Aliansi Pemantau BGN Soroti Sikap Tertutup Koordinator MBG, Dinilai Anti Kritik dan Langgar Prinsip Transparansi
Brigjen Pol Mokhamad Ngajib Pimpin Sertijab Kaden Perintis, Tekankan Profesionalisme Samapta Polri dalam Menjaga Kamtibmas
Sempat Kabur Melompat Jendela, Bandar Sabu Akhirnya Diringkus Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Bantaeng*
Polri Gerak Cepat Atasi Banjir di Cakung, Kerahkan Personel, Peralatan, dan Dapur Lapangan untuk Bantu Warga

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:43 WIB

Penuh Khidmat, Polres Bantaeng Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H / 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:41 WIB

Grand Opening New Marina Perdana Sukses digelar

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:20 WIB

Ciptakan Kondusifitas Wilayah, Babinsa dan Tiga Pilar Gelar Mediasi Warga Di Daerah Binaan

Senin, 19 Januari 2026 - 17:12 WIB

Wabup Bantaeng Hadiri Serah Terima LHP BPK Perwakilan Sulsel

Senin, 19 Januari 2026 - 12:56 WIB

Babinsa Desa Bonto Tallasa Laksanakan Komsos Bersama Staf Desa dan Mahasiswa Bahas Keamanan dan Kebersihan Lingkungan

Senin, 19 Januari 2026 - 09:21 WIB

Sempat Kabur Melompat Jendela, Bandar Sabu Akhirnya Diringkus Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Bantaeng*

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:14 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Bonto Lebang Dampingi Panen Padi

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:28 WIB

Babinsa dan Warga Gotong Royong Bangun Koperasi Merah Putih di Desa Bonto Tangnga

Berita Terbaru