Bakal Miliki UKK, Dirjen Imigrasi Sebut Bantaeng Bisa Jadi Pusat Pelayanan Paspor Selatan Sulsel

- Redaksi

Rabu, 14 Juni 2023 - 22:05 WIB

401,100 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG Teropongbarat.co, — Bupati Bantaeng, Ilham Azikin bersama sejumlah Kepala OPD lingkup Pemkab Bantaeng mendampingi kunjungan Direktorat Jendral Imigrasi di Kabupaten Bantaeng, Rabu (14/6).

Kunjungan itu dalam rangka melihat langsung support Pemkab Bantaeng untuk pembentukan Unit Kerja Kantor (UKK) Imigrasi. “Jadi tadi ada dua lokasi yang ditinjau. Rest area dan di Kantor UPT Dishub Sulsel,” kata Analis Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I TPI Makassar,Muhammad Asri Wahyuddin.

Lebih lanjut, dia mengatakan UKK berbeda dengan Unit Layanan Paspor (ULP). UKK menurutnya bisa melayani pembuatan paspor, perpanjangan paspor, paspor hilang dan pelayanan warga negara asing.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadi dengan adanya UKK Bantaeng kedepan, diharapkan investor asing bisa lebih memilih Bantaeng sebagai tempat investasi,” kata dia.

Bupati Bantaeng DR Ilham Azikin mendampingi kunjungan Direktorat Jendral Imigrasi di Kabupaten Bantaeng.

Selanjutnya, masyarakat di wilayah selatan Sulsel dapat merasakan langsung pelayanan paspor. “Dengan adanya UKK di Bantaeng minimal bisa mengcover lima kabupaten. Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba, Selayar dan Sinjai. Bantaeng bisa menjadi pusat pelayanan paspor di wilayah selatan,” kata dia.

Kepala Dinas PMPTSP Bantaeng, Yohanis PHR Romuti mengatakan pembentukan UKK merupakan respon baik dari Dirjend Imigrasi. Akan ada percepatan-percepatan pelayanan khususnya di keimigrasian.

“Yang paling signifikan, kita nanti ada pengembangan kawasan industri Bantaeng dan itu akan berurusan dengan tenaga kerja asing. Kalau sudah ada UKK, kantor sudah stand by dan pelayanan bisa setiap hari. Kemudian yang berhubungan dengan pelayanan bukan hanya paspor tapi semua dokumen-dokumen tenaga kerja asing dalam kawasan industri bisa terlayani,” kata dia. (Opick)

Penulis : Taufik Akbar

Editor : Taufik Akbar

Sumber Berita : Humas Pemkab Bantaeng

Berita Terkait

Kades Cibinong Sambut Baik Rencana Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara di Wilayahnya
Respon Cepat Pohon Tumbang,Sapar Pemuda Gebang Apresiasi Kinerja Dinas Lingkungan Hidup
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Di Tengah Lumpur dan Harapan, Polri Bersama Warga Buka Akses Jalan Kampung Setie Pasca bencana
Hujan Lebat Picu Banjir Susulan, Kapolres Aceh Timur Siagakan Perahu Evakuasi di Sejumlah Gampong
Optimalkan Lahan Produktif, Lapas Labuhan Ruku Siapkan Program Ketahanan Pangan
Berkomitmen pada Keamanan Kampus, USU Raih Penghargaan Terbaik dari APSI
Polres Kampar Gelar Sosialisasi DIPA 2026, Tandatangani Pakta Integritas, Kapolres: Komitmen Bersama Wujudkan Polri yang Presisi

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 13:41 WIB

Respon Cepat Pohon Tumbang,Sapar Pemuda Gebang Apresiasi Kinerja Dinas Lingkungan Hidup

Senin, 12 Januari 2026 - 13:15 WIB

Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:52 WIB

Di Tengah Lumpur dan Harapan, Polri Bersama Warga Buka Akses Jalan Kampung Setie Pasca bencana

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:09 WIB

Hujan Lebat Picu Banjir Susulan, Kapolres Aceh Timur Siagakan Perahu Evakuasi di Sejumlah Gampong

Sabtu, 10 Januari 2026 - 18:58 WIB

Optimalkan Lahan Produktif, Lapas Labuhan Ruku Siapkan Program Ketahanan Pangan

Jumat, 9 Januari 2026 - 21:29 WIB

Berkomitmen pada Keamanan Kampus, USU Raih Penghargaan Terbaik dari APSI

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:43 WIB

Polres Kampar Gelar Sosialisasi DIPA 2026, Tandatangani Pakta Integritas, Kapolres: Komitmen Bersama Wujudkan Polri yang Presisi

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:20 WIB

GPI “Vaksinasi Hukum” Cegah Korupsi Dana Desa – Menurut Ketua Umum Muhammad Ali, Sesuai Amanah UU No. 8 Tahun 1999

Berita Terbaru