Riders Muslim Bantaeng Jelajah Desa Bersama Kapolres Bantaeng dan Dandim 1410/Btg Donasi Buku Iqro

- Redaksi

Minggu, 18 Juni 2023 - 16:04 WIB

40604 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG Teropongbarat.Co, – Minat membaca Al-Qur’an di Indonesia banyak, termasuk untuk menjadi hafidz. Melihat kondisi ini, Komunitas Motor Riders Muslim Bantaeng (RMB) mendistribusikan Buku Iqro sebagai penunjang belajar membaca Al-Qur’an.

Riders Muslim Bantaeng (RMB) bersama Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH,S.IK,M.Si, Dandim 1410/Btg dan Max Owner Bantaeng (MOB) menyambangi TPA Al Jihad yang terletak di dusun jannaya, Desa Barua, Kecamatan Eremerasa, Kabupaten Bantaeng. Ahad (18/6/2023).

Rombongan diterima oleh Kepala Desa Barua bapak Mursalim bersama bhabinkamtibmas dan Babinsa desa Barua.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Riders Muslim Bantaeng Taufik Akbar mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Donasi Buku Iqro.

Dirinya berharap agar kegiatan seperti ini bisa berlanjut karena ada nilai kebermanfaatan untuk para santri dan santriwati dan bisa menggunakan buku Iqro agar memudahkan mereka untuk mengaji dan menghafal Al-Qur’an.

Pada kesempatan itu Bro Opick sapaan akrabnya ketua RMB ini mengungkapkan rasa terima kasih kepada Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH, S.IK, M.Si dan Dandim 1410/Btg Letkol Arm Gatot Awan Febrianto, S.Sos karena telah meluangkan waktunya untuk hadir membersamai kita dalam kegiatan yang mulia ini.

“Terima kasih pak Kapolres dan Dandim Bantaeng, semoga Allah SWT senantiasa memberikan perlindungan dalam setiap aktifitasnya sebagai pelindung dan pengayom masyarakat di kabupaten Bantaeng,” ujarnya.

Terakhir, Bro Opick menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh donatur buku Iqro.

” Untuk diketahui, buku Iqra yang kita bagikan ini bersumber dari donatur. Semoga Allah subhanahuwata’ala memberikan balasan yang lebih baik penuh keberkahan,” doanya.

Penyerahan buku iqro kepada pembina TPA Al Jihad oleh Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara dan Dandim 1410/Btg Letkol Arm Gatot Awan Febrianto

Sementara itu Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH, S IK, M.Si dalam sambutannya mengatakan kehadirannya untuk bersilaturahim dengan Pengasuh dan Pengajar serta Santri TPA Al Jihad sekaligus membagikan buku iqro.

Dia berharap semoga mampu meningkatkan semangat daripada adik-adik untuk belajar Al-Qur’an dan bisa lebih baik lagi dalam belajar dan mengaji di sini, ucap Kapolres.

Tak sampai disitu Kapolres yang gemar membangun musholla in mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan saya beserta rombongan, mohon maaf apabila ada yang kurang berkenan selama kehadiran kita di sini,” kata Kapolres.

“Semoga kehadiran kita membawa berkah, khususnya di desa Barua ini,” tutup Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara.

Senada dengan pernyataan Kapolres Bantaeng, Dandim 1410/Btg itu berharap adik-adik yang ada di TPA Al Jihad ini menjadi berkah dan kedatangan kita di sini dalam rangka tujuan silaturahmi dan juga ingin memberikan buku Iqro.

“Mudahan-mudahan nanti ini bisa bermanfaat bagi anak-anakku sekalian dalam melanjutkan mengajinya,” harap Dandim.

Dandim pencetus Bantaeng Bersholawat ini mengajak santri dan santriwati untuk mempelajari dan dekat Alquran anak-anakku sekalian karena kita beragama Islam kita harus dekat kitab suci Al-Qur’an.

Dia menjelaskan jika Al-Qur’an selalu dibaca, dipelihara, dipuji, diterapkan, maka Al-Qur’an akan membalas kasih sayang tersebut dengan cara-cara yang lain. Asalkan seseorang itu memiliki rasa ikhlas dalam dirinya saat hidup bersama Al-Qur’an, ujarnya.

Tak sampai disitu Dandim juga menyampaikan tentang kemuliaan dalam membaca Al-Qur’an, dia mengambil gambaran pada kota Mekkah dan Madinah, Malaikat Jibril, Nabi Muhammad Saw sampai bulan ramadhan.

“Disebut mulia karena disitulah diturunkannya Al-Qur’an,” ungkap Dandim.

Penyalurahan buku Iqro ini, sambung Dandim, bertujuan untuk menumbuhkan motivasi agar masyarakat di semua golongan terkhusus anak-anak dapat mencintai dan gemar membaca Al Qur’an.

“untuk bersama-sama menguatkan generasi muslim dengan nilai-nilai qur’ani. Sehingga anak-anak yang akan tumbuh menjadi remaja dan dewasa diharapkan mampu membentengi dirinya dari pengaruh-pengaruh negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain,” pungkasnya.

Donasi Buku Iqro diterima oleh pembina ustadzah Sitti Aisyah mengaku bersyukur dengan berterima kasih kepada Kapolres Bantaeng dan Dandim 1410/Btg terkhusus bagi Riders Muslim Bantaeng.

Ini sebagai salah satu bentuk perhatian dan kepedulian terhadap santri dan santriwati untuk lebih giat lagi untuk mengaji.

Sitti Aisyah mendoakan Riders Muslim Bantaeng, Kapolres Bantaeng dan Dandim 1410/Btg agar dilancarkan rejekinya dan dilindungi oleh Allah SWT.

TPA Al Jihad berdiri pada tahun 2001 ini telah menamatkan ribuan santri baik dari desa Barua maupun dari luar desa. (Opick)

Berita Terkait

Atlet Tinju Muda Pakpak Bharat Letry Cibro Raih Medali Emas Di Ajang Seleksi POPNAS XVII 2025
Peduli Kebersihan Pantai, Personel Koramil 1426-06/Mapsu Bersama Warga Gelar Kerja Bakti
Warga Sampang Dihebohkan Penemuan Mayat Di Omben
Jaga Kebersihan Tempat Ibadah, Koramil 1426-05/Marbo Kerja Bakti Bersihkan Pekarangan Masjid
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 1426-06/Mapsu Jalin Keakraban Dengan Para Petani
Toreh Prestasi Gemilang, Tim Code Blue RSMZ Kembali Raih Juara 1 di Kanca Nasional
Bupati dan Wakil Bupati Kerinci Hadiri Kenduri Sko Tiga Desa Semurup, Disambut Hangat Tokoh Adat
Koramil 1426-04/Galesong Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Saluran Air Dan Pinggir Jalan

Berita Terkait

Selasa, 1 Juli 2025 - 08:46 WIB

Atlet Tinju Muda Pakpak Bharat Letry Cibro Raih Medali Emas Di Ajang Seleksi POPNAS XVII 2025

Senin, 30 Juni 2025 - 16:51 WIB

Warga Sampang Dihebohkan Penemuan Mayat Di Omben

Senin, 30 Juni 2025 - 09:43 WIB

Jaga Kebersihan Tempat Ibadah, Koramil 1426-05/Marbo Kerja Bakti Bersihkan Pekarangan Masjid

Senin, 30 Juni 2025 - 09:00 WIB

Melalui Komsos, Babinsa Koramil 1426-06/Mapsu Jalin Keakraban Dengan Para Petani

Minggu, 29 Juni 2025 - 17:53 WIB

Toreh Prestasi Gemilang, Tim Code Blue RSMZ Kembali Raih Juara 1 di Kanca Nasional

Minggu, 29 Juni 2025 - 14:55 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Kerinci Hadiri Kenduri Sko Tiga Desa Semurup, Disambut Hangat Tokoh Adat

Minggu, 29 Juni 2025 - 12:47 WIB

Koramil 1426-04/Galesong Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Saluran Air Dan Pinggir Jalan

Minggu, 29 Juni 2025 - 06:35 WIB

Personel Koramil 1426-04/Galesong Bersama Polsek Galesong Apel Gabungan Dan Patroli Bersama

Berita Terbaru