Semarak Pesta Rakyat RKMF, Bupati Bantaeng Ilham Azikin Harap Jaga Soliditas dan Persatuan 

- Redaksi

Minggu, 27 Agustus 2023 - 08:24 WIB

401,048 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG TEROPONG BARAT.CO, – Bupati Bantaeng Ilham Azikin bersama sejumlah kepala OPD menghadiri dan membuka Semarak Pesta Rakyat Dirgahayu ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, di jalan Mangga, Kecamatan Bantaeng, Sabtu (26/8) malam.

Kegiatan yang digelar Remaja Kreatif Mangga Family (RKMF) itu mengusung tema Bantaeng Baik Indonesia Maju yang rangkaiannya dimulai sejak 5 Agustus 2023. Puluhan lomba dan event olahraga digelar yang dibagi menjadi dua kategori untuk anak-anak dan dewasa.

Bupati Bantaeng Ilham Azikin dalam sambutanya merasa bangga dan terhormat dapat hadir dalam kegiatan itu. Dia mengatakan masyarakat dapat merasakan hiburan dan semangat kemerdekaan melalui pesta rakyat Remaja Kreatif Mangga Family.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Di jalan Mangga ini tidak hanya aktivitas ekonominya yang bergerak, tapi kreatifitas pemudanya top banget,” kata dia.

Bupati Bantaeng Dr H Ilham Syah Azikin, M.Si

Setelah dua tahun lebih dibatasi oleh pandemi, Remaja Kreatif Mangga Family cepat bangkit dan melaksanakan kegiatan yang membawa kebermanfaatan. Sama seperti Kabupaten Bantaeng yang cepat bangkit dan menempati urutan pertama pertumbuhan ekonomi 15,45 persen tertinggi di Sulawesi Selatan.

“Semua daerah dilanda Covid-19, dan di Kabupaten Bantaeng membuktikan dua tahun berturut-turut pertumbuhan ekonominya tertinggi di Sulawesi Selatan,” kata dia.

Dia berharap, nikmat kemerdekaan, kreatifitas, dan pergerakan ekonomi yang pusatnya ada di jalan Mangga harus terpelihara.

“Bagaimana caranya?, mari kita jalan soliditas, persatuan dan saling menghormati. Tidak boleh diantara kita saling menjelekkan. Mari kita gunakan medsos untuk hal-hal kreatif dan kebaikan-kebaikan,” kata dia.

Selanjutnya, Bupati Bantaeng Ilham Azikin menyerahkan hadiah kepada juara futsal yang digelar Remaja Kreatif Mangga Family.(Opick)

Berita Terkait

Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Laksanakan Pendampingan Hanpangan Saat Panen Padi Warga

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 13:41 WIB

Respon Cepat Pohon Tumbang,Sapar Pemuda Gebang Apresiasi Kinerja Dinas Lingkungan Hidup

Senin, 12 Januari 2026 - 13:15 WIB

Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:52 WIB

Di Tengah Lumpur dan Harapan, Polri Bersama Warga Buka Akses Jalan Kampung Setie Pasca bencana

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:09 WIB

Hujan Lebat Picu Banjir Susulan, Kapolres Aceh Timur Siagakan Perahu Evakuasi di Sejumlah Gampong

Sabtu, 10 Januari 2026 - 18:58 WIB

Optimalkan Lahan Produktif, Lapas Labuhan Ruku Siapkan Program Ketahanan Pangan

Jumat, 9 Januari 2026 - 21:29 WIB

Berkomitmen pada Keamanan Kampus, USU Raih Penghargaan Terbaik dari APSI

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:43 WIB

Polres Kampar Gelar Sosialisasi DIPA 2026, Tandatangani Pakta Integritas, Kapolres: Komitmen Bersama Wujudkan Polri yang Presisi

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:20 WIB

GPI “Vaksinasi Hukum” Cegah Korupsi Dana Desa – Menurut Ketua Umum Muhammad Ali, Sesuai Amanah UU No. 8 Tahun 1999

Berita Terbaru