Ribuan Masyarakat Pro Pj Bupati Sampang Gelar Aksi Demo, Korlap : Kepolisian Segera Tangkap Pj Kades Ragung

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Kamis, 8 Februari 2024 - 00:19 WIB

40944 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang _ Teropongbarat.co,- Ribuan massa yang tergabung dalam Jaringan Komando Merah Putih (Jarkom) melakukan aksi demo damai di depan kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang untuk memberikan dukungan penuh kepada Penjabat (Pj) Bupati Sampang, Rudi Arifiyanto, Rabu (7/2/2024).

Selain menyampaikan orasi menuntut Pj Kepala Desa (Kades) Ragung Irham Nurdiyanto untuk ditangkap karena bikin gaduh di tatanan pemerintahan Kabupaten Sampang, mereka juga membawa spanduk bertuliskan “I Love You Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto” dan Kami Masyarakat Sampang Akan Selalu mendukung Pj Bupati Sampang.

Aksi dukungan terhadap Pj Bupati Sampang ini juga ditandai dengan penandatanganan petisi oleh Anggota DPRD Sampang Abdus Salam Fraksi Demokrat, Anggota DPRD Fraksi PDIP Iwan Efendi, Anggota DPRD Fraksi PAN Nasafi, Perwakilan DPW PPP Jawa Timur Suganda, dan sejumlah tokoh masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Koordinator aksi, Sukardi dalam orasinya mengatakan bahwa aksi damai tersebut merupakan bentuk dukungan moral dari masyarakat Sampang untuk memberikan dukungan kepada Pj Bupati Sampang.

“Kami masyarakat Sampang siap mendukung penuh kepimpinan Pj Bupati Sampang Bapak Rudi Arifiyanto dalam menjalankan roda pemerintahan,” katanya.

Oleh karena itu, Sukardi meminta agar Pj Bupati Sampang tidak takut dengan intervensi dari pihak manapun. Sebab, masyarakat akan selalu siap berada di garda terdepan untuk membela dan memberikan dukungan.

“Kami siap berada di garda terdepan untuk membela dan mendukung Pj Bupati. Pak Pj jangan lemah dan jangan pernah ragu dalam menjalankan roda pemerintahan sesuai dengan aturan yang berlaku,” tegasnya.

Pihaknya tidak mau program pembangunan di kabupaten Sampang menjadi terhambat hanya karena kegaduhan yang sengaja diciptakan oleh segelintir kepentingan.

Sementara Koordinator lapangan (Korlap) Aksi, Wafi Anas menyampaikan hal serupa bahwa ada beberapa harapan dari masyarakat yang perlu kami sampaikan berkaitan dengan kondisi akhir-akhir ini di Sampang, bahwa ada satu orang yang kami anggap membikin gaduh kabupaten Sampang, sehingga itu perlu kita respon. Termasuk juga merembet kepada beberapa orang yang mengganggu keberadaan Pj Bupati Sampang.

Jadi dua hal itu yang merupakan aspirasi kami. Pertama tuntutan kami ke Aparat kepolisian ini, segera di respon terhadap kegaduhan yang telah dilakukan oleh Irham Nurdayanto. Dan yang kedua, kami juga tidak ingin Kabupaten Sampang yang baru dijabat oleh Pj Bupati ini kondusifitas terganggu.

“Sehingga menjelang pemilu ini, kondisi Sampang ini aman, tenang, dan damai. Nah, kalau hal ini diserempetkan ke hal yang lain kita tidak ingin hal itu. Sehingga tujuan kami jelas bahwa dua hal itu yang telah kita bawa kesini, ” ucapnya.

Menurutnya, seandainya tidak segara ada respon dari kepolisian, apakah nanti akan merembet pada laporan ke Kepolisian. Kami sebenarnya percaya pada profesionalisme polisi itu bekerja. Jadi kami menunggu bagaimana respon polisi pasca demo ini.

Sejauh ini oknum itu sudah dilaporkan apa belum?

Kalau dari pribadi saya tidak. “Tetapi sudah kita kaji bahwa kegaduhan itu bisa juga masuk pasal, ” Tegasnya. (AR Red).

Berita Terkait

Wujud Solidaritras dan Kepedulian, Rutan Pangkalan Brandan Ikuti Aksi Donor Darah Di UPT. Puskesmas Desa Lama
Polres Kampar Upgrade Pelayanan, BRI Beri Tips Komunikasi Efektif, Kapolres: Utamakan Empati, Beri Solusi Cepat & Tepat
Diduga Anggota DPRD Ogan Ilir Miliki SPPG MBG, Awak Media Dilarang Berfoto di Lokasi Dapur Kandis?
Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi
Kades Cibinong Sambut Baik Rencana Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara di Wilayahnya
Respon Cepat Pohon Tumbang,Sapar Pemuda Gebang Apresiasi Kinerja Dinas Lingkungan Hidup
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Di Tengah Lumpur dan Harapan, Polri Bersama Warga Buka Akses Jalan Kampung Setie Pasca bencana

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 21:21 WIB

DPP PPP Bantu Obat-Obatan Untuk Korban Banjir Di Aceh

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:22 WIB

Mahasiswa KKM Pendampingan Menghilangkan Trauma Anak Anak Pasca Banjir Di Desa Blang Cut, Peusangan Selatan

Jumat, 9 Januari 2026 - 01:12 WIB

Untuk Memulihkan Trauma Pasca Banjir, Mahasiswa KKM gelar aneka lomba untuk Anak-Anak.

Jumat, 2 Januari 2026 - 21:24 WIB

Mapala ALASKA Umuslim Survey DAS Krueng Peusangan

Rabu, 31 Desember 2025 - 21:38 WIB

KKM Tematik Uniki bersihkan Meunasah Desa Imbudee

Senin, 29 Desember 2025 - 22:29 WIB

Peserta KKM Uniki bersihkan Fasum Desa Leubok Naleung dan desa Puloe Peudada

Jumat, 26 Desember 2025 - 12:37 WIB

BEM Uniki Bantu Pembersihan Lumpur di Desa Dampak Banjir

Rabu, 24 Desember 2025 - 20:50 WIB

Ketua Pembina Yayasan Kebangsaan Bireuen antarkan peserta KKM UNIKI, ke desa berdampak Banjir

Berita Terbaru

BIREUEN

DPP PPP Bantu Obat-Obatan Untuk Korban Banjir Di Aceh

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:21 WIB