Pengawas TPS Meninggal Dunia, Waka Polres Melayat di Rumah Duka

- Redaksi

Rabu, 21 Februari 2024 - 12:22 WIB

401,117 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG TEROPONG BARAT.COM, – Kabar duka meliputi penyelenggara pemilu di Kabupaten Bantaeng. Almarhum Syahrul bin Syahril, S.Kep.Ns seorang perawat klinik Mitra Medika (28) menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Prof Anwar Makkatutu kabupaten Bantaeng.

Almarhum Syahrul merupakan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Desa Bonto Tiro, Kecamatan Sinoa, Kabupaten Bantaeng.

Menurut kerabat dekatnya, Ibu Raodah mengatakan Almarhum tidak memiliki riwayat penyakit bawaan. Dia mengeluh sakit kepala pada hari Rabu 14 Februari 2024 saat bertugas sebagai pengawas TPS.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berselang beberapa hari, kondisinya semakin menurun, sehingga dia di larikan ke RSUD Prof Anwar Makkatutu pada hari Senin 19 Februari 2024.

Hasil diagnosa dokter menunjukkan tekanan darahnya rendah dan trombositnya juga rendah sehingga dokter memasukkannya di ruang ICU untuk penanganan lebih lanjut.

Namun nyawanya tidak tertolong dan meninggal dunia pada Rabu (21/2/2024) sekitar pukul 01.00 WITA.

Mendengar informasi itu, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Edward Jacky Tofani Umbu Kaledi, S.H, S.I.K, M.M Kepala Kepolisian Resor (Polres Bantaeng) melalui Waka Polres Bantaeng Kompol Aswar Anas, S.Sos bersama jajarannya ke rumah duka yang terletak di Kampung Bambala, Desa Mappilawing, Kecamatan Eremerasa, Kabupaten Bantaeng.

“Selaku pribadi dan Polres Bantaeng menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya kepada keluarga almarhum. Kami harap keluarga yang ditinggalkan almarhum tetap tabah,” ujar Kompol Aswar Anas. Rabu (21/2).

Saat di rumah duka, Waka Polres Bantaeng pun mendoakan almarhum, yang jasadnya terbujur pada ruang tamu rumah duka.

“Almarhum meninggal dunia dalam keadaan baik yaitu melaksanakan tugas. InsyaAllah almarhum husnul khotimah,” kata Kompol Aswar Anas.

Berita Terkait

Pererat Silaturahmi, Babinsa Aktif Laksanakan Komunikasi Sosial dengan Warga
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:59 WIB

Pimpinan Baru Polres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan Resmi Digantikan AKBP Harto Agung Cahyono

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:37 WIB

Satresnarkoba Polres Pasuruan Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Yayasan Al-Uswah Bangil

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:08 WIB

Diduga Pom bensin candi wates Jalan Raya Pandaan Prigen telah kebal Hukum SPBU 54.67121 

Minggu, 4 Januari 2026 - 18:38 WIB

Balita Hilang Misterius di Petamanan Ditemukan Tewas Mengapung di Laut Pasuruan

Senin, 29 Desember 2025 - 12:19 WIB

Terpantau Hampir Seribu Wisatawan Masuk Bromo Lewat Tosari Kapolres Pasuruan : Situasi Aman dan Kondusif

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:49 WIB

Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun

Sabtu, 27 Desember 2025 - 16:58 WIB

Libur Bersama Hari Kedua, Polres Pasuruan Antisipasi Lonjakan Pengunjung Wisata Cimory Prigen

Jumat, 26 Desember 2025 - 18:49 WIB

Ibadah Natal Berjalan Khidmat, Kapolres Pasuruan Apresiasi Sinergi Tiga Pilar

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB