Peduli Bencana Alam, Dandim Bantaeng Lepas Bantuan Logistik di Wajo

- Redaksi

Selasa, 7 Mei 2024 - 12:42 WIB

40326 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG Teropong Barat.com, – Kodim 1410/Btg mengirimkan bantuan berupa bantuan logistik kepada warga yang terdampak banjir.

Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur beberapa Kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) menyebabkan bencana banjir di sejumlah titik, diantaranya terjadi di Kabupaten Wajo, Soppeng, Enrekang, Luwu dan Kabupaten Sinjai.

Terlihat, bantuan tersebut dilepas langsung oleh Komandan Kodim 1410/Btg Letkol Inf Eka Agus Indarta, S.Psi, M.Psi di halaman Makodim 1410 Bantaeng, Jalan Dahlia, Kelurahan Pallantikang, Kecamatan Bantaeng, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, Selasa 7 Mei 2024 pagi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sambutan Dandim 1410/Btg Letkol Inf Eka Agus Indarta, S.Psi, M.Psi sebelum melepas bantuan kepada korban banjir

Bertajuk Kodim 1410/Btg Peduli Bencana Alam itu dihadiri oleh Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana XXVII, Jajaran perwira dan anggota Kodim 1410/Btg.

Sebelum melepas bantuan, Dandim 1410/Btg Letkol Inf Eka Agus Indarta, S.Psi, M.Psi menyampaikan bahwa penyaluran bantuan peduli bencana alam, ini merupakan donasi dari anggota Kodim 1410/Btg.

Adapun Jenis barang/bahan bantuan bencana alam diantarnya, Air mineral/gelas (100 dos), Inter mie (178 dos) Serta Beras 5 kg (60 karung).

“Bantuan logistik tersebut akan di bawa menuju penampungan di kantor dinas sosial kabupaten Bantaeng,” ucap Dandim.

Tak sampai disitu, Dandim menjelaskan kegiatan kemanusiaan ini merupakan salah satu bukti kepedulian kita kepada saudara-saudara kita yang terkena bencana alam dan mudah-mudahan apa yang kita sumbangkan mendapat ridho dan berkah dari Allah SWT.

Berkaca pada pengalamannya saat terjadinya gempa yang menimpa yogyakarta dan Cianjur, Dandim pada saat itu bertugas di sana dia menyaksikannya secara langsung penderitaan masyarakat yang terdampak.

Dandim berharap dengan adanya bantuan ini saudara – saudara yang terkena bencana dapat meringankan beban serta memenuhi kebutuhan mereka, pungkasnya. (Opick)

Berita Terkait

Pererat Silaturahmi, Babinsa Aktif Laksanakan Komunikasi Sosial dengan Warga
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:59 WIB

Pimpinan Baru Polres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan Resmi Digantikan AKBP Harto Agung Cahyono

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:37 WIB

Satresnarkoba Polres Pasuruan Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Yayasan Al-Uswah Bangil

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:08 WIB

Diduga Pom bensin candi wates Jalan Raya Pandaan Prigen telah kebal Hukum SPBU 54.67121 

Minggu, 4 Januari 2026 - 18:38 WIB

Balita Hilang Misterius di Petamanan Ditemukan Tewas Mengapung di Laut Pasuruan

Senin, 29 Desember 2025 - 12:19 WIB

Terpantau Hampir Seribu Wisatawan Masuk Bromo Lewat Tosari Kapolres Pasuruan : Situasi Aman dan Kondusif

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:49 WIB

Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun

Sabtu, 27 Desember 2025 - 16:58 WIB

Libur Bersama Hari Kedua, Polres Pasuruan Antisipasi Lonjakan Pengunjung Wisata Cimory Prigen

Jumat, 26 Desember 2025 - 18:49 WIB

Ibadah Natal Berjalan Khidmat, Kapolres Pasuruan Apresiasi Sinergi Tiga Pilar

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB