Kodim 1408/Makassar Raih Juara Tiga Penghargaan Kasad Lomba Kampung Pancasila Tahun 2024 Kategori Pembinaan Wanra

- Redaksi

Minggu, 22 Desember 2024 - 07:30 WIB

40226 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, Teropong Barat.com, – Kodim 1408/Makassar menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih Juara 3 dalam Penghargaan Kasad Lomba Kampung Pancasila Tahun 2024 untuk Kategori Pembinaan Perlawanan Rakyat (Wanra). Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., kepada Komandan Kodim (Dandim) 1408/Makassar, Letkol Inf Franki Susanto, S.E., dalam acara yang berlangsung di Aula Jenderal Besar A.H. Nasution, Markas Besar TNI AD, Jumat (20/12/2024).

Dengan tema “Kampung Pancasila Sebagai Bingkai Kebhinekaan dan Toleransi”, lomba ini bertujuan untuk menguatkan nilai-nilai Pancasila di masyarakat sebagai landasan kebhinekaan dan toleransi antar umat beragama. Kodim 1408/Makassar melalui Kelurahan Manggala, menunjukkan komitmen dan inovasi dalam pembinaan Wanra, sehingga mampu mengharumkan nama Kodam XIV/Hasanuddin di tingkat nasional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kategori ini, Juara 1 diraih oleh Kodam Jaya melalui Kelurahan Sunter Jaya, Kodim 0502 Jakarta Utara, sedangkan Juara 2 diraih oleh Kodam III/Siliwangi dengan Desa Gunung Putri, Kodim 0621 Bogor.

Letkol Franki menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan hasil kerja keras bersama antara TNI dan masyarakat, serta bentuk implementasi arahan dari Pangdam XIV/Hasanuddin. “Ini adalah bukti bahwa semangat kebersamaan dan nilai-nilai Pancasila dapat menjadi fondasi kuat dalam pembinaan wilayah, khususnya dalam menciptakan ketahanan nasional yang berbasis masyarakat,” ujar Franki.

Lomba Kampung Pancasila ini diharapkan terus menjadi inspirasi bagi satuan-satuan TNI dan masyarakat untuk menjaga persatuan dalam keberagaman serta membangun harmoni di tengah tantangan zaman. (*/Opick)

Berita Terkait

AJB dan Terminal Tanjung Priok Perkuat Sinergi Media sebagai Kontrol Sosial Demi Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat
Pererat Silaturahmi, Babinsa Aktif Laksanakan Komunikasi Sosial dengan Warga
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Personel Detasemen Perintis Korsabhara Baharkam Polri Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Cilincing
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Hujan Deras Sebabkan Genangan di Terminal Tanjung Priok, Situasi Tetap Aman Terkendali  
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:27 WIB

Unit 2 Tipditer dan Identifikasi Sat Reskrim Polres Datangi Lokasi Pembalakan Hutan

Rabu, 24 Desember 2025 - 19:35 WIB

Komisi III DPRD Batu Bara Geram, PT PSU Dinilai Lepas Tangan dalam Kasus Dugaan Intimidasi Anak

Selasa, 23 Desember 2025 - 14:38 WIB

Setelah Jadi Buronan 4 Tahun, Bandar Narkoba Ibrahim Saleh Alias Aim Ditangkap dan Ditahan di Lapas Labuhan Ruku

Kamis, 18 Desember 2025 - 06:50 WIB

Tingkatkan Insfratruktur Desa, Pemdes Paopale Laok Lakukan Pembangunan Rabat Beton di Dusun Taman

Kamis, 18 Desember 2025 - 06:45 WIB

Tingkatkan Insfratruktur Desa, Pemdes Bunten Barat Lakukan Pembangunan Rabat Beton

Kamis, 4 Desember 2025 - 08:13 WIB

Tindakan Penyambungan Listrik Liar Warga Bajrasokah Diduga Murni Kesalahan Pihak PLN Bukan Program Lisdes

Senin, 1 Desember 2025 - 16:29 WIB

Dituding Bebaskan Bandar Narkoba Rp200 Juta, Sat Narkoba Bantaeng Angkat Bicara

Jumat, 28 November 2025 - 12:46 WIB

Diduga di Manipulasi Data, 7.078 KPM BLT Kesra Kecamatan Robatal Tidak Sesuai KPM

Berita Terbaru

BIREUEN

DPP PPP Bantu Obat-Obatan Untuk Korban Banjir Di Aceh

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:21 WIB