BANTAENG, Teropong Barat.com, – Penjabat (PJ) Bupati Bantaeng Dr Andi Abubakar,.S.IP,.M.Si menggelar ngopi bareng Jurnalis Mitra Humas Pemkab Bantaeng.
Kegiatan di kemas secara santai dibalut dengan suasana yang sejuk berlangsung di Tribun Pantai Seruni Bantaeng. Minggu siang (22/12/2024).
Puluhan jurnalis baik online dan cetak hadir memenuhi undangan langsung dari Pj Bupati Bantaeng.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pj Bupati Bantaeng Dr Andi Abubakar,.S.IP,.M.Si dalam arahannya mengucapkan terima kasih kepada para jurnalis yang telah berkontribusi dalam menyebarkan informasi serta mendukung berbagai program pemerintah.
Pada kesempatan itu dia juga menyampaikan bahwasannya bekerja saat ini tidak cukup hanya bekerja tanpa ada upaya mempublikasikan.

Tak bisa dipungkiri, keberadaan jurnalis yang sudah menjadi jejaring mitra pemkab untuk dapat menyuarakan dan mempublikasikan segala informasi terkait pemerintah kabupaten Bantaeng
“Media memiliki peran penting dalam kemajuan daerah, tanpa media segala kegiatan kita tidak tersampaikan kepada masyarakat,” ujarnya.
Pria asal kabupaten Bone ini mengajak para jurnalis untuk mengangkat berita-berita positif untuk viralkan kemajuan yang dicapai Kabupaten Bantaeng.
Dirinya berharap sinergi yang terjalin selama ini semakin diperkuat dan para jurnalis tetap mengawal pembangunan semakin terwujud dan berdampak positif bagi masyarakat”, tandasnya. (Opick)