Pelaku Pembakaran Dua Unit Sepeda Motor Di Tangkap Satreskrim Polres Bantaeng

- Redaksi

Sabtu, 11 Januari 2025 - 21:43 WIB

40265 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com, – Tim Resmob Satreskrim Polres Bantaeng Polda Sulsel yang dipimpin oleh Bripka Sabil akhirnya berhasil mengungkap dan menangkap pelaku tindak pidana penganiayaan menggunakan senjata tajam (busur) serta pengrusakan 2 unit sepeda motor dengan cara dibakar.

Pembusuran disertai pengrusakan itu terjadi pada hari Rabu tanggal 01 Januari 2025, Sekitar Pukul 04.00 wita di Jl.Nenas Kelurahan Tappajeng, Kecamatan Bantaeng Kabupaten Bantaeng.

Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo,.S.IK,.MH melalui Kasatreskrim polres Bantaeng AKP Akhmad Marzuki kepada wartawan saat dikonfirmasi via WhatsApp, Sabtu (11/1/2025) mengatakan, polisi berhasil menangkap 3 orang dalam kawanan ini. Pelaku tersebut berinisial AM (18), AF (19), AR (15).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kendaraan roda dua yang dibakar pelaku

Ketiganya ditangkap berdasarkan adanya laporan warga dan tim melakukan serangkaian penyelidikan serta melakukan full baket terkait pelaku tersebut, ucap Kasat Reskrim.

Selain itu, penangkapan tersebut berdasarkan adanya empat (4) laporan, antara lain :

1. Nomor: LP-B/2/I/2025/SPKT/POLRES BANTAENG/POLDA SULAWESI SELATAN. Tanggal 01 Januari 2025. (Penganiayaan menggunakan busur dan pengrusakan sepeda motor milik korban dengan cara di bakar);

2. Nomor: LP-B/3/I/2025/SPKT/POLRES BANTAENG/POLDA SULAWESI SELATAN. Tanggal 01 Januari 2025. (Pengrusakan sepeda motor dengan cara di bakar);

3. Nomor: LP-B/379/X/2024/SPKT/POLRES BANTAENG/POLDA SULAWESI SELATAN. Tanggal 15 Oktober 2024.(Penganiayaan secara bersama sama menggunakan busur);

4. Nomor: LP-B/413/XI/2024/SPKT/POLRES BANTAENG/POLDA SULAWESI SELATAN. Tanggal 17 November 2024.(Penganiayaan secara bersama sama dan pengrusakan sepeda motor milik korban dengan cara di lempar ke bawah jembatan)

Pada kesempatan itu, AKP Akhmad Marzuki menjelaskan kronologi singkat kejadian. “Korban pada saat itu sementara mengendarai sepeda motor milik nya kemudian melintas di TKP, lalu kemudian pelaku melakukan penganiayaan dengan cara melontarkan anak busur ke arah korban yang mengenai dada sebelah kiri korban, dan setelah korban terjatuh maka pelaku kembali mengambil motor korban selanjut nya di bawa ke jembatan Jl.Bakri lalu kemudian pelaku membakar nya,”.

Atas kejadian tersebut, lanjut AKP Akhmad Marzuki korban mengalami kerugian materil serta mengalami luka berat.

“Akibat kejadian tersebut pelapor merasa keberatan dan melaporkan ke pihak yang berwajib guna proses hukum lebih lanjut,” ucap kasat Reskrim.

Saat ini Pelaku dan barang bukti di bawa ke polres Bantaeng untuk di lakukan interogasi.

Adapun barang bukti yang diamankan antara lain :
– 2 Unit kerangka sepeda motor (terbakar)
– 1 Buah korek gas merk Cricket
– 1 Buah ketapel pelontar Busur
– 1 Batang anak Busur.

(Opick)

Berita Terkait

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 14:20 WIB

Sempat Tertunda Kadis PUTR Langkat Pastikan Aspal Jalan Secanggang Rampung Sebelum Lebaran

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:45 WIB

Sikat Peredaran Sabu, Polsek Tanjung Pura Gerebek Area Perkebunan di Desa Pekubuan

Minggu, 11 Januari 2026 - 14:26 WIB

Abdul Rasyidin Pane Terpilih Aklamasi Pimpin DPC Hanura Langkat Periode 2025-2030,Targetkan 6 Kursi DPRD

Jumat, 9 Januari 2026 - 22:10 WIB

Sentuhan Kemanusiaan, Polsek Pangkalan Susu Salurkan Sembako Door- to -Door

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:35 WIB

PC HIMMAH Langkat Kawal Penyaluran Dana Tunggu Hunian bagi Korban Banjir

Senin, 5 Januari 2026 - 14:29 WIB

Pangdam I/BB Tinjau Jembatan Aramco yang selesai Dibangun di Desa Sei Litur Kab Langkat

Sabtu, 3 Januari 2026 - 20:59 WIB

Empat Dasawarsa Lebih Empat Tahun: Dedikasi Tanpa Batas dari Sosok Ani Prety

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:12 WIB

Pererat Silaturahmi, Anggota DPRD Kabupaten Langkat Edi Bahagia Sinuraya,Gelar Open House Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB