Aceh Utara | Sejumlah mahasiswa Fakuktas Hukum Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) Bireuen melakukan penelitian Lapangan di Kantor DPRK Aceh Utara,kamis 7/8/2025.
Menurut Dekan Dekan Fakultas Hukum, Bapak Andi Lasmana, S.H., M.H, kegiatan merupakan bagian dari pelaksanaan penelitian lapangan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI), bertujuan memenuhi tugas akademik, tetapi juga untuk memperkaya wawasan mahasiswa terhadap proses legislasi dan dinamika politik hukum di daerah.
Kegiatan melibatkan mahasiswa menjadi langkah awal yang baik dalam membentuk pemahaman mereka tentang proses penelitian secara langsung di lapangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Adanya penelitian ini diharapkan mahasiswa dapat belajar bagaimana menghadapi situasi dan kondisi nyata, khususnya dalam hal melakukan wawancara dengan objek penelitian.
Pada kesempatan tersebut mahasiswa melakukan wawancara langsung dengan Hendra Yuliansyah, S.Sos., S.H., M.A.P. selaku DPRK Aceh utara
Dekan Fakuktas Hukum UNIKI menyampaikan apresiasi atas kesempatan diberikan pihak DPRK Aceh Utara kepada mahasiswa untuk belajar langsung dari lembaga legislatif.
Beliau juga menekankan pentingnya pendekatan lapangan sebagai metode pembelajaran kontekstual, yang dapat menghubungkan teori hukum di bangku kuliah dengan praktik hukum yang terjadi di lapangan.
“Melibatkan mahasiswa dalam kegiatan ini menjadi langkah awal yang sangat baik dalam membentuk pemahaman mereka tentang proses penelitian secara langsung di lapangan.
lsmatur Rahmi salah seorang mahasiswi Fakultas Hukum yang ikut menyampaikan sangat senang karena dapat belajar bagaimana menghadapi situasi dan kondisi nyata, khususnya dalam hal melakukan wawancara dengan objek penelitian, jelasnya.
Seperti yang kita lihat hari ini, interaksi anggota DPRK Aceh Utara berkaitan isu pengungsi Rohingya memberikan pengalaman yang sangat berarti. Hal ini tentu menjadi bekal penting bagi mahasiswa untuk menghadapi penelitian yang lebih mendalam di masa mendatang,”tambah Andi Lasmana, S.H., M.H lagi

















































