Gayo Lues – Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) 5 terus menunjukkan komitmennya dalam memberdayakan masyarakat melalui pendekatan berbasis lingkungan dengan melakukan pendistribusian bibit produktif kepada warga di wilayah kerjanya. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari program rehabilitasi hutan sekaligus upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan, yang dilaksanakan pada Jumat, 11 Oktober 2025.
Kepala KPH 5 melalui Kepala Sub Bagian Tata Usaha (KSBTU), Siti Asnah, S.Hut, menyampaikan bahwa program ini dirancang tidak hanya sebagai upaya penghijauan, tetapi juga bertujuan untuk memperkuat pondasi ekonomi masyarakat yang tinggal di sekitar kawasan hutan. Lewat bantuan bibit pohon bernilai ekonomi tinggi, seperti durian, rambutan, dan mangga, masyarakat didorong untuk aktif mengelola lahan tidur atau lahan terbengkalai menjadi produktif.
“Selain memperbaiki peningkatan ekonomi masyarakat, kami ingin masyarakat mendapatkan manfaat langsung dari hasil pohon produktif seperti durian, rambutan, dan mangga,” ucapnya saat menyerahkan bibit secara simbolis.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Masyarakat pun terlihat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka menyampaikan rasa terima kasih dan harapan agar bantuan bibit seperti ini tidak berhenti hanya sekali, tetapi bisa terus berlanjut tiap tahun. Mereka melihat adanya prospek jangka panjang dari program ini yang tidak hanya menghidupkan kembali kawasan-kawasan yang terbengkalai, namun juga menciptakan peluang ekonomi baru di sektor pertanian. Salah seorang anggota KPH 5 wilayah Gayo Lues menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat dinantikan oleh warga.
“Dengan adanya bantuan bibit ini, kami bisa menanam di lahan-lahan kosong dan hasilnya nanti bisa membantu ekonomi masyarakat dan keluarga,” ungkapnya dengan penuh harap.
Lewat program ini, KPH 5 berharap masyarakat akan lebih peduli terhadap kondisi hutan di sekitarnya. Upaya rehabilitasi ini tidak berdiri sendiri, karena diharapkan mampu bersinergi dengan Program Pemerintah Kabupaten Gayo Lues, khususnya yang berkenaan dengan pelestarian alam dan peningkatan kesejahteraan warga. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bentuk dukungan konkret KPH 5 terhadap berbagai program unggulan yang dicanangkan oleh Bupati Gayo Lues dalam menciptakan harmoni antara kelestarian lingkungan dan pembangunan ekonomi daerah.
Pendistribusian bibit produktif ini menjadi langkah strategis dalam penguatan inisiatif berbasis konservasi lingkungan, sekaligus membuka jejaring partisipasi aktif antara pemerintah, lembaga kehutanan, dan masyarakat lokal. Harapannya, dengan terus dijalankan secara berkesinambungan, program serupa dapat menjadi solusi jangka panjang dalam menjaga kelestarian hutan sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis sumber daya alam yang ramah lingkungan.
Liputan ,5411180.