Teropongbarat.com – Gubernur Jambi Al Haris terus menunjukkan komitmennya terhadap kemajuan pendidikan di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah. Melalui program Dumisake Pendidikan, Gubernur Al Haris menyerahkan bantuan bagi pelajar SMA, SMK, dan SLB di Kota Sungai Penuh, Sabtu (08/11/2025).
Penyerahan bantuan berlangsung di SMA Negeri 1 Sungai Penuh dan turut dihadiri Wali Kota Sungai Penuh Alfin, Wakil Wali Kota Azhar Hamzah, serta Plt Kadis Pendidikan Provinsi Jambi M. Umar My.
Dalam kesempatan tersebut, Kota Sungai Penuh menerima 180 paket bantuan pendidikan berupa perlengkapan sekolah seperti seragam, sepatu, tas, alat tulis, serta alat bantu belajar bagi siswa Sekolah Luar Biasa (SLB).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Gubernur Al Haris mengatakan bahwa program Dumisake Pendidikan merupakan bentuk nyata kehadiran pemerintah untuk memastikan seluruh anak-anak di Jambi dapat menempuh pendidikan tanpa terkendala ekonomi.
“Bantuan ini sejalan dengan mimpi kita bersama, agar tidak ada lagi anak-anak yang berhenti sekolah hanya karena tidak memiliki pakaian atau peralatan belajar. Alhamdulillah, semangat ini juga sejalan dengan kebijakan Pak Presiden yang meluncurkan program makan bergizi gratis bagi siswa,” ujar Al Haris.
Ia menegaskan bahwa semangat pemerintah pusat dan daerah adalah satu: membantu anak-anak agar bisa fokus belajar, menimba ilmu, dan mengembangkan diri di sekolah.
“Ini bukti pemerintah hadir. Alhamdulillah, para wali kota dan bupati juga mendukung penuh. Bahkan Pak Wali Kota Sungai Penuh juga akan memberikan bantuan serupa untuk jenjang SMP dan SD,” tambahnya.
Lebih lanjut, Gubernur berharap agar para pelajar menjadikan bantuan ini sebagai motivasi untuk belajar lebih giat dan meraih prestasi yang membanggakan.
“Gunakan bantuan ini sebaik mungkin. Belajar yang rajin, capai cita-cita setinggi langit, dan jadilah kebanggaan orang tua serta daerah,” pesan Al Haris. (*)

















































