BANTAENG, Teropong Barat.com, – Satuan Samapta Polres Bantaeng melaksanakan kegiatan Patroli Perintis Presisi dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah hukum Polres Bantaeng, Sabtu malam (14/12/2025)
Kegiatan patroli dimulai sekitar pukul 21.00 Wita dan berlangsung hingga larut malam dengan menyusuri sejumlah titik strategis di Kota Bantaeng, termasuk Jalan Nasional, Kawasan Lapangan Seruni dan Lapangan Hitam, daerah perkantoran serta beberapa objek vital lainnya.
Patroli ini dilakukan oleh personel Satuan Samapta sebagai upaya preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan, tindak kriminalitas, serta memastikan kehadiran polisi di tengah masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, S.I.K,. melalui Kasat Samapta AKP Agfar AS menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi rutin kepolisian untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Bantaeng, terutama pada malam hari.
Patroli Presisi ini bertujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah terjadinya aksi kejahatan di wilayah publik seperti pusat perbelanjaan, jalan utama, dan kawasan pemukiman,” ujar AKP Agfar
Selain melakukan patroli mobiling, personel juga melakukan patroli dialogis dengan masyarakat yang ditemui di sepanjang rute. Dalam kesempatan itu, petugas memberikan himbauan kamtibmas agar warga lebih waspada terhadap potensi tindak kejahatan serta segera melapor ke kantor polisi terdekat jika menemukan hal mencurigakan.

AKP Agfar menambahkan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk membangun hubungan yang harmonis antara Polri dan warga.
“Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman. Polres Bantaeng berkomitmen untuk terus hadir di setiap waktu dan tempat demi menciptakan lingkungan yang tertib dan kondusif,” tegasnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi keamanan di wilayah hukum Polres Bantaeng terpantau aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya kejadian menonjol. (Rehan)

















































