BANTAENG, Teropong Barat.com, — Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bantaeng,Haryadi, SE., M.A.P., melakukan kunjungan ke Kelas Jauh Babangeng SDN 63 Bonto Jonga guna memastikan pelaksanaan Proses Belajar Mengajar (PBM) berjalan dengan baik dan sesuai standar pendidikan. Rabu (14/1/2026).
Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menjamin pemerataan layanan pendidikan, khususnya di wilayah terpencil.
Dalam kunjungannya, Plt. Kadis Pendidikan dan Kebudayaan yang akrab disapa Adi meninjau langsung kegiatan pembelajaran di kelas, berdialog dengan para guru, serta berinteraksi dengan para siswa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia menyampaikan apresiasi atas dedikasi tenaga pendidik yang tetap menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab meskipun menghadapi keterbatasan sarana dan prasarana.
“Kehadiran kelas jauh seperti di Babangeng ini sangat penting untuk memastikan anak-anak tetap mendapatkan hak pendidikan yang layak. Pemerintah daerah berkomitmen untuk terus melakukan pendampingan serta peningkatan mutu pendidikan,” ujarnya.
Selain meninjau proses pembelajaran, Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bantaeng juga mendengarkan aspirasi dan masukan dari pihak sekolah terkait kebutuhan penunjang pendidikan, baik dari segi fasilitas, tenaga pendidik, maupun sarana belajar. Masukan tersebut diharapkan menjadi bahan evaluasi dan perencanaan kebijakan ke depan.
Melalui kunjungan ini, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bantaeng menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat kualitas pendidikan yang inklusif dan merata, sehingga seluruh peserta didik, termasuk yang berada di wilayah kelas jauh, dapat memperoleh layanan pendidikan yang optimal, pungkasnya. (Rehan)















































