Diduga Ada Kongkalikong di Kemenag Pada Lelang Paket Pembangunan Gedung Akademik Terpadu IAIN Madura

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Senin, 25 Maret 2024 - 04:52 WIB

40755 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN _ TEROPONGBARAT.co,- Aroma dugaan kongkalikong atau permainan dalam proses lelang di Kementerian Agama Semakin Menguat.

Pasalnya, dalam Lelang proyek di Kementerian Agama (Kemenag) yang dilakukan oleh Kelompok Kerja (Pokja) Kemenag RI melalui Layanan Pengadaan Secara Eletronik (LPSE) ditengarai ada 1 (satu) paket pekerjaan yang diduga telah terjadi praktik dugaan kongkalikong atau permainan untuk menentukan pemenang lelang.

Salah satunya adalah lelang paket pembangunan gedung akademik terpadu IAIN Madura yang dimenangkan oleh PT.Ris Putra Delta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal tersebut diungkapkan oleh Aktivitis Pegiat Anti Korupsi Andi Mulya. Andi mengatakan jika terpilihnya PT.Ris Putra Delta diduga kuat adanya permainan.

“Berdasarkan data yang kami miliki, diduga kuat adanya praktik permainan untuk menentukan pemenang Lelang,”Katanya kepada Awak Media.

Diketahui, Lanjut Andi, menjelaskan jika terdapat Penyedia yakni PT.Trisula Doa Ibu yang merupakan KSO dari PT.Ris Putra Delta juga melakukan Penawaran.

“Kami sudah mengkonfirmasi kepada PPK-nya melalui sambungan telp, beliau menjawab sudah mengetahui jika PT.Trisula merupakan KSO dari PT.Ris, namun belum bisa mengambil keputusan dan menunggu hasil atau keputusan dari Pokja,” terang andi.

Andi mengaku jika lembaganya telah melayangkan surat secara resmi kepada PPK IAIN terkait temuan tersebut namun belum ada jawaban secara resmi.

“Kami telah bersurat kepada PPK IAIN Madura, LKPP RI dan Instansi lainnya,”Ujarnya.

Selain itu, Andi menerangkan bahwa dia sebagai Aktivis Pegiat Anti Korupsi sekaligus Ketua NGO yang berfokus pada pencegahan tindak pindana korupsi berkewajiban untuk melaporkan kepada Instansi terkait dan Aparatur Penegak Hukum(APH) jika terdapat dugaan praktik-praktik yang dapat merugikan keuangan daerah/negara.

“Kami sebagai NGO, sebagai bentuk partisipasi dalam pencegahan tindak pidana korupsi. Sudah sepatutnya melaporkan adanya dugaan dugaan yang dapat menimbulkan kerugian negara. Dan itu diatur didalam UU Tipikor,” pungkasnya.

Diketahui berdasarkan pantauan redaksi di halaman LPSE, paket pekerjaan pembangunan gedung layanan akademik terpadu IAIN Madura SBSN 2024 dengan nilai pagu paket sebesar Rp. 33.339.000.000,00. Dan nilai HPS Paket sebesar Rp. 33.325.491.000,00. Dengan pemenang lelang PT.RIS PUTRA DELTA dengan nilai Rp. 31.555.799.609,48.

Sementara, pihak Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) saat dikonfirmasi dan dihubungi oleh awak media dan redaksi teropongbarat.co, hanya menjawab “iya monggo ke kampus ya pak”. Ucap ibu Isma.Minggu (24/03/2024). (AR Red).

Berita Terkait

Peduli Stunting, Babinsa Hadiri Bimbingan Teknis Pelaporan Konvergensi Stunting Berbasis Aplikasi
Patroli Gabungan Koramil 1426-02/Polsel dan Komponen Masyarakat Jaga Keamanan di Canrego
Pengukuhan Bun Wid Sebagai Korwil PKDI Madura Raya, Dihadiri Kepala Desa se Madura.
Perubahan Iklim dan Fenomena Cuaca Ekstrem yang Mengancam Ketahanan Daerah Oleh: Dinda Rosanti Salsa Bela, S.IP., M.I.P. Dosen Ilmu Pemerintahan
Rutan Pangkalan Brandan Gelar Pembukaan Magang Nasional, Tekankan Pengembangan Profesional Peserta
Ketua GPA Sultra Serahkan SK Bidang Sumber Daya Alam dan Mineral, Perkuat Struktur Organisasi
Personel Gabungan TNI, FKPPI, FKFM, Patroli Bersama Ciptakan Situasi Tetap Aman
Ketua PW GPA SULTRA Menyoroti Kepala Desa Morombo Pantai

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 13:44 WIB

Program Oplah Berjalan Lancar, Babinsa Batu Karaeng Aktif Beri Pendampingan

Kamis, 27 November 2025 - 11:43 WIB

Pimpinan Pondok Pesantren Al Mansyur Ustadz Saharuddin Rasakan Manfaat Aplikasi Super App POLRI

Rabu, 26 November 2025 - 15:19 WIB

Kodim 1410/Bantaeng Ringankan Beban Keluarga Korban Kebakaran Dengan Baksos Penyerahan Sembako

Rabu, 26 November 2025 - 11:52 WIB

Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Majukan Infrastruktur Pertanian

Selasa, 25 November 2025 - 13:33 WIB

Babinsa Bonto Tallasa Gelar Komsos Bahas Kebersihan dan Keamanan Lingkungan

Senin, 24 November 2025 - 13:40 WIB

Babinsa Baruga Gelar Komsos Bersama Pemerintah Desa dan Warga

Minggu, 23 November 2025 - 13:02 WIB

Aksi Peduli Babinsa: Bantu Angkut Pipa Air Bersih dan Pantau Keamanan Wilayah

Minggu, 23 November 2025 - 11:47 WIB

Sehari Setelah Menjabat, Wakapolres Bantaeng Kontrol Kondisi Ruang Sel Tahanan

Berita Terbaru