Bawaslu Bantaeng Hadiri Rekapitulasi Suara Pilkada Tingkat Kabupaten

- Redaksi

Selasa, 3 Desember 2024 - 09:52 WIB

40174 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG , Teropong Barat.com, – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bantaeng menghadiri undangan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat Kabupaten Bantaeng untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bantaeng.

Rekapitulasi dilaksanakan di Aula Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantaeng pada Senin (2/11/2024).

Proses rekapitulasi berlangsung lancar dan kondusif, dengan pengawasan melekat dari Bawaslu Bantaeng untuk memastikan transparansi dan akuntabilitasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hingga pukul 22.00 WITA, rekapitulasi hasil perolehan suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bantaeng telah selesai dan ditutup dengan penandatanganan Berita Acara oleh KPU Bantaeng dan saksi dari masing-masing pasangan calon dilanjutkan penyerahan salinan Berita Acara kepada Bawaslu Bantaeng.

Sementara itu, untuk rekapitulasi hasil perolehan suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, KPU memutuskan akan melanjutkan proses setelah dilaksanakannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 02 Kelurahan Bonto Atu, Kecamatan Bissappu.

PSU dijadwalkan sebagai tindak lanjut atas rekomendasi Bawaslu Bantaeng terkait adanya pelanggaran administrasi di TPS tersebut.

Ketua Bawaslu Bantaeng menyampaikan apresiasi terhadap semua pihak yang telah menjaga kelancaran dan ketertiban proses rekapitulasi.

“Kami mengapresiasi komitmen semua pihak dalam menjaga integritas dan transparansi Pemilihan ini”, pungkas Ningsih.

Dengan pengawasan yang ketat dan sinergi antar pihak terkait, diharapkan seluruh tahapan Pemilihan di Kabupaten Bantaeng dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan pemimpin yang benar-benar mencerminkan pilihan rakyat.

“Bawaslu Bantaeng akan terus mengawal setiap tahapan hingga selesai, termasuk proses PSU yang akan dilaksanakan di Bonto Atu,” tambah Ningsih. (*/Opick)

Berita Terkait

Pererat Silaturahmi, Babinsa Aktif Laksanakan Komunikasi Sosial dengan Warga
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:59 WIB

Dugaan Pembiaran Bandar Togel “GP” di Magetan, Polda Jatim Diminta Turun Tangan

Minggu, 28 Juli 2024 - 10:03 WIB

Darwis Sinulingga Beserta Keluarga Wisata Rohani Ke Kampung Arab Desa Temboro

Berita Terbaru

BIREUEN

DPP PPP Bantu Obat-Obatan Untuk Korban Banjir Di Aceh

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:21 WIB