BANTAENG, Teropong Barat.com, – Satuan Lalu Lintas Polres Bantaeng melaksanakan Operasi Keselamatan Pallawa Tahun 2025.
Operasi tersebut dilaksanakan di depan Pos Pelayanan Terpadu Lalu Lintas 99 jalan Raya Lanto, Kelurahan Pallantikang, Kecamatan Bantaeng. Senin siang (10/2).
Kasatlantas Polres Bantaeng AKP Agus Salim, SH melalui KBO Lalu Lintas Iptu Syamsul,.SH mengatakan Operasi Keselamatan Pallawa tahun 2025 ini digelar selama 14 hari terhitung tanggal 10-23 Februari 2025.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Operasi digelar dalam rangka menyambut Ramadan dan Idul Fitri, ucap Iptu Syamsul.

“Untuk hari ini kami sebatas mensosialisasikan pelaksanaan Ops Keselamatan Pallawa tahun 2025 kepada pengendara motor dan mobil,” ujarnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan, terdapat 10 sasaran operasi, di antaranya boncengan lebih dari satu, melebihi batas kecepatan, pengendara di bawah umur, tidak menggunakan helm SNI, tidak memakai sabuk keselamatan, berkendara sambil main HP, berkendara dalam pengaruh alkohol, melawan arus, knalpot brong, dan menerobos lampu merah,”jelas Syamsul.
Dirinya berharap dengan pelaksanaan operasi tersebut tingkat kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas semakin meningkat, tuturnya. (Opick)

















































