Ilham Azikin Harap Sekolah di Pa’jukukang Lakukan Inovasi dan Tingkatkan Kualitas

- Redaksi

Senin, 29 Mei 2023 - 18:59 WIB

40303 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG Teropongbarat.Co – Bupati Bantaeng, Ilham Azikin didampingi sejumlah Kepala OPD menghadiri Temu Pendidik dan Halal Bihalal yang digelar Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) Kecamatan Pajukukang di SD Inpres Bateballa, Desa Lumpangan, Kecamatan Pajukukang, Senin (29/5).

Ketua Panitia Temu Pendidik dan Halal Bihalal Kecamatan Pa’jukukang, Saripuddin mengatakan, kegiatan ini adalah hasil rapat Kepala Sekolah se Kecamatan Pajukukang

“Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan silaturahmi antar pendidik dan masyarakat kecamatan pajukukang serta menjaga kebersamaan dan solidaritas,” kata dia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia juga mengatakan dalam kegiatan tersebut hadir sebanyak perwakilan dari 20 sekolah dasar, 15 PAUD dan 10 SMP se Kecamatan Pa’jukukang.

Ketua KKKS Kecamatan Pa’jukukang, Arifuddin mengatakan, ini adalah kegiatan pertama yang dilaksanakan di kecamatan Pa’jukukang. Selain temu pendidik dan halal bihalal, kegiatan ini juga menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis berkat kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng.

“Setiap peserta yang hadir dapat memeriksakan tekanan darah, gula darah, kolesterol dan asam urat. Yang mana tujuannya untuk mengetahui berbagai faktor risiko penyakit sehingga dapat mencegah penyakit tersebut,” katanya.

Syarifuddin juga mewakili para guru di Kecamatan Pajukukang menyampaikan terimakasih atas bantuan perlengkapan sekolah gratis yang menjadi salah satu program unggulan Bupati Bantaeng. Dia mengatakan program tersebut sangat membantu bagi para tenaga pendidik dan orang tua siswa.

“Kami guru-guru akan terus bergerak untuk memajukan pendidikan di kabupaten bantaeng,” kata Syarifuddin.

Bupati Bantaeng DR Ilham Azikin

Sementara itu, Bupati Bantaeng, Ilham Azikin dalam sambutannya mengatakan, pemerintah berkomitmen dalam upaya menghadirkan generasi yang cerdas dan berkarakter dengan memberikan perhatian terhadap kesehatan para tenaga pendidik.

“Mudah-mudahan ini menjadi ruang silaturahmi bagi kita semua,” kata dia.

Bupati yang berfokus dalam pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) itu berharap setiap sekolah melakukan inovasi dan meningkatkan kualitas untuk menarik minat para orang tua siswa dalam pilihan tempat bersekolah anak-anaknya.

“Tantangannya kita dituntut masing-masing untuk memiliki kelebihan disetiap sekolah yang bisa dijadikan referensi oleh para orang tua siswa untuk menyekolahkan anak-anaknya,” kata dia.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penyerahan piagam penghargaan oleh Bupati Bantaeng kepada 27 Ketua Komite Sekolah yang ada di Kecamatan Pajukukang atas dedikasinya terhadap kemajuan sekolah. (Opick)

Berita Terkait

Peringatan Isra’ Mi’raj di Tenda Pengungsian, Masyarakat Agusen Dapat Suntikan Semangat Pascabencana
Polres Gayo Lues Bersama Brimob Polda Sumsel Sediakan Air Bersih Siap Minum bagi Pengungsi
Kapolres Gayo Lues Buka Akses Jalan Darurat Penghubung Desa Pertik–Desa Ekan
Masyarakat Blangpegayon Gelar Dzikir dan Doa Bersama di Kantor Camat sebagai Upaya Tolak Bala dan Wujud Kepedulian terhadap Bencana
Akses Jalan Rikit Gaib–Pantan Cuaca Masih Terputus, Polisi Lakukan Pengamanan dan Pantau Perkembangan
GAKORPAN Temukan Dugaan Fraud Pengelolaan Dana Kapitasi, Laporkan ke Kejari dan Dorong Audit Khusus
KONI Gayo Lues Fokus pada Aksi Kemanusiaan dengan Distribusi Bantuan ke Empat Kampung Terdampak
Brimob Aceh, Hadir dalam Pengabdian, Percepat Pemulihan Fasilitas Pendidikan Pasca Banjir Gayo Lues

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 14:20 WIB

Sempat Tertunda Kadis PUTR Langkat Pastikan Aspal Jalan Secanggang Rampung Sebelum Lebaran

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:45 WIB

Sikat Peredaran Sabu, Polsek Tanjung Pura Gerebek Area Perkebunan di Desa Pekubuan

Minggu, 11 Januari 2026 - 14:26 WIB

Abdul Rasyidin Pane Terpilih Aklamasi Pimpin DPC Hanura Langkat Periode 2025-2030,Targetkan 6 Kursi DPRD

Jumat, 9 Januari 2026 - 22:10 WIB

Sentuhan Kemanusiaan, Polsek Pangkalan Susu Salurkan Sembako Door- to -Door

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:35 WIB

PC HIMMAH Langkat Kawal Penyaluran Dana Tunggu Hunian bagi Korban Banjir

Senin, 5 Januari 2026 - 14:29 WIB

Pangdam I/BB Tinjau Jembatan Aramco yang selesai Dibangun di Desa Sei Litur Kab Langkat

Sabtu, 3 Januari 2026 - 20:59 WIB

Empat Dasawarsa Lebih Empat Tahun: Dedikasi Tanpa Batas dari Sosok Ani Prety

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:12 WIB

Pererat Silaturahmi, Anggota DPRD Kabupaten Langkat Edi Bahagia Sinuraya,Gelar Open House Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB