Kodim 1410/Bantaeng Menggelar Peringatan Nuzulul Qur’an dan Santuni Anak Yatim

- Redaksi

Jumat, 21 Maret 2025 - 21:18 WIB

40277 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com, – Komando Distrik Militer (Kodim) 1410/Bantaeng melaksanakan kegiatan peringatan Nuzulul Qur’an dan Khatam Qur’an dilanjutkan Buka Puasa Bersama Personel Kodim 1410/Bantaeng dan santri/santriwati pondok pesantren dan anak yatim di lanjutkan pemberian santunan kepada anak yatim, bertempat di Masjid Nurul Awan Saputra Makodim, Jln. Dahlia Kelurahan Pallantikang, Kecamatan Bantaeng, Kabupaten Bantaeng. Jumat (21/03/2025).

Kegiatan peringatan Nuzulul Qur’an ini dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1410/Bantaeng, Letkol Inf Eka Agus Indarta, S.Psi., M.Psi., di dampingi oleh Ketua Persit KCK Cabang XXVII Dim 1410,  Ny. Mery Eka Agus Indarta, dan di ikuti oleh seluruh Jajaran Danramil, Perwira Staf, Anggota Kodim dan Ibu-ibu Pengurus dan anggota Persit KCK Cabang XXVII Kodim 1410/Bantaeng.

Dalam sambutannya Dandim 1410/Bantaeng Letkol Inf Eka Agus Indarta menyampaikan memperingati Nuzulul Qur’an sekaligus Khatam Al-Qur’an dengan penuh keimanan dan kebersamaan. Sebagaimana kita ketahui, Nuzulul Qur’an adalah peristiwa agung di mana Allah SWT menurunkan kitab suci Al-Qur’an sebagai pedoman hidup bagi umat manusia. Al-Qur’an bukan hanya sekadar bacaan, tetapi juga petunjuk yang membimbing kita dalam setiap aspek kehidupan, baik dalam ibadah, sosial, maupun moral.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lebih lanjut Dandim 1410/Bantaeng mengatakan acara Khatam Al-Qur’an yang kita laksanakan hari ini juga menjadi bukti kecintaan kita terhadap kitab suci Allah. Mengkhatamkan Al- Qur’an bukanlah akhir dari perjalanan, tetapi awal dari komitmen kita untuk terus mengamalkan ajaran yang terkandung di dalamnya.

“Semoga Al-Qur’an senantiasa menjadi cahaya dalam kehidupan kita, baik secara pribadi maupun dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Sebagai prajurit TNI, khususnya di lingkungan Kodim, dengan berkomitmen untuk menjadikan nilai-nilai Al-Qur’an sebagai pedoman dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Mari kita jadikan momen ini sebagai penguat keimanan dan persatuan, sehingga kita dapat bersama-sama menjaga keamanan dan keharmonisan di tengah masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu Ustadz Mappasabbi, S.Ag., M.Ag., dalam ceramahnya memberikan tausiyah tentang meyakini bahwa Al-Qur’an adalah mukjizat Nabi Muhammad SAW yang diturunkan pada bulan suci Ramadhan sebagai pedoman dan petunjuk bagi seluruh umat manusia.

Al-Qur’an bukan sekadar kitab suci, tetapi juga memiliki hubungan erat dengan kehidupan sosial masyarakat sehari-hari,” pungkasnya.

Acara ini juga di dirangkaikan dengan pemberian santunan kepada anak yatim sebagai bentuk kepedulian sosial Kodim 1410/Bantaeng terhadap masyarakat yang membutuhkan. (*/Opick)

Berita Terkait

Polres Kampar Upgrade Pelayanan, BRI Beri Tips Komunikasi Efektif, Kapolres: Utamakan Empati, Beri Solusi Cepat & Tepat
Diduga Anggota DPRD Ogan Ilir Miliki SPPG MBG, Awak Media Dilarang Berfoto di Lokasi Dapur Kandis?
Kades Cibinong Sambut Baik Rencana Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara di Wilayahnya
Respon Cepat Pohon Tumbang,Sapar Pemuda Gebang Apresiasi Kinerja Dinas Lingkungan Hidup
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Di Tengah Lumpur dan Harapan, Polri Bersama Warga Buka Akses Jalan Kampung Setie Pasca bencana
Hujan Lebat Picu Banjir Susulan, Kapolres Aceh Timur Siagakan Perahu Evakuasi di Sejumlah Gampong
Optimalkan Lahan Produktif, Lapas Labuhan Ruku Siapkan Program Ketahanan Pangan

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 22:01 WIB

Personel Detasemen Perintis Korsabhara Baharkam Polri Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Cilincing

Senin, 12 Januari 2026 - 14:04 WIB

Hujan Deras Sebabkan Genangan di Terminal Tanjung Priok, Situasi Tetap Aman Terkendali  

Sabtu, 10 Januari 2026 - 16:31 WIB

DARURAT PEMBUNGKAMAN PERS: AKPERSI Bongkar Rangkaian Teror, Kekerasan, dan Kriminalisasi Wartawan Sepanjang 2025

Sabtu, 10 Januari 2026 - 16:22 WIB

IACN Desak KPK dan Kejagung Bongkar Dugaan Korupsi Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu Senilai Rp.75 Miliar

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:41 WIB

Dugaan Korupsi Menggurita di Halmahera Timur: Sekda Diduga Jadi Otak Manipulasi Anggaran Miliaran

Rabu, 7 Januari 2026 - 23:36 WIB

DPD RI Beri Pembekalan Delegasi STEM SMA Islam Al-Azhar BSD@Cileungsi Menuju Jepang

Selasa, 6 Januari 2026 - 19:43 WIB

BNN Ungkap Apartemen di Jakarta Utara Jadi Sarang Narkoba, PW GPA DKI Beri Apresiasi

Senin, 5 Januari 2026 - 22:10 WIB

Lindungi Kaum Rentan, Publik Apresiasi Ketegasan Kapolda Sumbar dalam Kasus Penganiayaan Nenek

Berita Terbaru

BIREUEN

DPP PPP Bantu Obat-Obatan Untuk Korban Banjir Di Aceh

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:21 WIB