BANTAENG, Teropong Barat.com, — Sertu Mas’ud, Babinsa Desa Mappilawing, Koramil 1410-02/Eremerasa Kodim 1410/Bantaeng terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui kegiatan pendampingan Luas Tambah Tanam (LTT) di wilayah binaannya. Minggu 25 Mei 2025
Pada kesempatan ini, Sertu Mas’ud terjun langsung ke sawah bersama para petani untuk memantau perkembangan tanaman padi di areal persawahan Desa Mappilawing, Kecamatan Eremerasa, Kabupaten Bantaeng.
Menurutnya, kegiatan pendampingan ini bertujuan untuk memastikan proses tanam berjalan sesuai rencana dan kondisi pertumbuhan padi tetap optimal.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
> “Kehadiran Babinsa di lapangan adalah bentuk dukungan kepada petani agar mereka lebih semangat dan terarah dalam proses budidaya. Kita ingin pastikan produksi padi meningkat demi mendukung ketahanan pangan daerah,” ujar Sertu Mas’ud.
Selain memantau pertumbuhan padi, Babinsa juga berdiskusi dengan para petani terkait kondisi irigasi, pemupukan, dan kendala yang dihadapi dalam proses tanam. Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari petani yang merasa terbantu dengan keterlibatan aktif TNI dalam sektor pertanian.
Program pendampingan LTT ini merupakan bagian dari kerja sama antara TNI AD dan Kementerian Pertanian untuk mendorong peningkatan produksi pangan nasional serta memperkuat ketahanan pangan dari tingkat desa. (*/Opick)

















































