Patroli Humanis, Sat Samapta Polres Bantaeng Pantau Daerah Rawan Kriminalitas

- Redaksi

Senin, 30 Juni 2025 - 13:17 WIB

40127 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG Teropong Barat.com, – Jajaran Satuan Samapta Polres Bantaeng Polda Sulsel intensifkan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) melalui patroli malam menyasar tempat-tempat ramai dikunjungi masyarakat di wilayah hukum Polres Bantaeng diantaranya Jl Raya Lanto, Jl Andi Manappiang dan Kawasan Pantai Seruni. Minggu malam (30/6/2025).

Kegiatan ini dipimpin oleh Ps. Kanit Turjagwali AIPDA Kahar La’lang bersama 1 regu patroli dengan menggunakan kendaraan patroli R2, kegiatan ini didasari Surat Perintah Nomor : Sprin /534/VI/OPS.4.5./2025 tentang Antisipasi Gangguan Kamtibmas dengan sasaran Premanisme dan Geng Motor.

Dalam pelaksanaannya, personel menyambangi kawasan pantai seruni dan lapangan hitam yang menjadi titik keramaian di Kabupaten Bantaeng, kegiatan ini untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Selain patroli sambang, personel unit patroli sat samapta Polres Bantaeng juga melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak Pengamanan swakarsa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasat Samapta Polres Bantaeng AKP Agfar, AS., saat di konfirmasi Minggu (30/6/2025), mengungkapkan bahwa kegiatan Patroli ini merupakan bentuk Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) sebagai langkah preventif terhadap potensi gangguan kamtibmas.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat Kabupaten Bantaeng merasa aman, khususnya yang lagi berada di tempat umum. Kehadiran Polri ditengah masyarakat adalah bentuk komitmen kami dalam memberikan perlindungan,” tegasnya.

Lebih lanjut, AKP Agfar mengimbau masyarakat agar tidak ragu melapor jika menemukan hal mencurigakan. Segera hubungi call center kami di 110 Polres Bantaeng bila melihat sesuatu yang berpotensi mengganggu keamanan. Informasi cepat dan akurat sangat penting dalam mencegah tindak kriminal.

Kegiatan patroli ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan guna menciptakan rasa aman dan menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Hukum Polres Bantaeng. (*/Opick)

Berita Terkait

Pererat Silaturahmi, Babinsa Aktif Laksanakan Komunikasi Sosial dengan Warga
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:59 WIB

Dugaan Pembiaran Bandar Togel “GP” di Magetan, Polda Jatim Diminta Turun Tangan

Minggu, 28 Juli 2024 - 10:03 WIB

Darwis Sinulingga Beserta Keluarga Wisata Rohani Ke Kampung Arab Desa Temboro

Berita Terbaru

BIREUEN

DPP PPP Bantu Obat-Obatan Untuk Korban Banjir Di Aceh

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:21 WIB