HUT Mahkamah Agung ke 78, Pengadilan Agama Bantaeng Kelas II Gelar Upacara

- Redaksi

Minggu, 20 Agustus 2023 - 14:15 WIB

40788 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG TEROPONG BARAT.CO, – Ketua dan seluruh aparatur Pengadilan Agama Kabupaten Bantaeng Kelas II B melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung Republik Indonesia yang ke-78.

Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Pengadilan Agama kabupaten Bantaeng Kelas II B. Sabtu (19/8).

Peringatan hari ulang tahun ke-78 Mahkamah Agung ini mengusung tema “Tingkatkan Integritas Menuju Peradilan Yang Agung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Pengadilan Agama Bulukumba Kelas I B Andi Muhammad Yusuf Bakri

Adapun bertindak sebagai Pembina upacara Ketua PA. Bulukumba Kelas I B sekaligus Koordinator Wilayah 4 Pengadilan Tinggi Agama Makassar Andi Muhammad Yusuf Bakri

Teriknya matahari pagi tidak menurunkan antusiasme seluruh pegawai dan aparatur untuk mengikuti upacara dan memperingati hari lahir institusi tercinta.

Pada kesempatan ini, Ketua PA. Bulukumba Kelas I B Andi Muhammad Yusuf Bakri
menyampaikan amanat Ketua Mahkamah Agung RI yang pada intinya ” Bahwa integritas adalah tolok ukur yang utama dalam mewujudkan Badan Peradilan Yang Agung. Integritas adalah tiang penyangga bagi tegaknya sebuah keadilan sehingga perlu adanya kesadaran dari segenap insan peradilan tentang pentingnya merawat integritas dalam setiap menjalankan tugas dan tanggung jawab yang telah diamanatkan negara kepada kita. Perjalanan menuju visi terwujudnya Badan Peradilan yang Agung, bukanlah perjalanan yang mulus tanpa rintangan, melainkan seperti mendaki sebuah tebing yang terjal sehingga perlu upaya dan perjuangan yang keras untuk bisa sampai ke puncak yang kita tuju. Begitupun untuk mewujudkan Badan Peradilan Yang Agung, diperlukan adanya semangat dan mental yang kuat karena keagungan badan,”. ucap Andi Muhammad Yusuf Bakri.

Terakhir kita semua berharap agar Mahkamah Agung RI senantiasa dapat menjalankan misinya dalam upaya mencapai visi terwujudnya Badan Peradilan Indonesia yang agung.

“Dirgahayu Mahkamah Agung Republik Indonesia, Tingkatkan Integritas Menuju Peradilan Yang Agung,” kata Andi Muhammad Yusuf Bakri. (Opick)

Berita Terkait

Babinsa Kelurahan Bonto Rita Laksanakan Pendampingan Hanpangan (LTT) di Wilayah Binaan
Penuh Khidmat, Polres Bantaeng Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H / 2026
Grand Opening New Marina Perdana Sukses digelar
Ciptakan Kondusifitas Wilayah, Babinsa dan Tiga Pilar Gelar Mediasi Warga Di Daerah Binaan
Wabup Bantaeng Hadiri Serah Terima LHP BPK Perwakilan Sulsel
Babinsa Desa Bonto Tallasa Laksanakan Komsos Bersama Staf Desa dan Mahasiswa Bahas Keamanan dan Kebersihan Lingkungan
Sempat Kabur Melompat Jendela, Bandar Sabu Akhirnya Diringkus Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Bantaeng*
Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Bonto Lebang Dampingi Panen Padi

Berita Terkait

Selasa, 8 April 2025 - 14:06 WIB

Dikeluhkan Konsumen, Pihak Manajemen PT. Indo Mandiri Properti Dinilai Tidak Sesuai Janji

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:57 WIB

Satu Bulan Berlalu, Kasus Dugaan Malapraktik di RSUD Subulussalam Tetap Misteri, Bocah Meninggal Dunia

Senin, 23 Desember 2024 - 18:15 WIB

Bubarkan KPUM FT UTM Bangkalan, Wadek 3 Wajib Bertanggung Jawab

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 17:31 WIB

Budaya Kerapan Sapi Terancam Punah, Pakar Sakera Keluhkan Cost Pengamanan dan Peran Pemkab Bangkalan

Minggu, 3 September 2023 - 05:34 WIB

Wabup Sampang Hadiri Event Kerapan Sapi Piala Panglima TNI Cup

Berita Terbaru