Camat Bissappu Hadiri Rapat Sosialisasi Penertiban PKL diatas Trotoar dan Bahu Jalan

- Redaksi

Kamis, 28 Agustus 2025 - 07:11 WIB

40146 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com, – Satpol PP Dan Damkar Bantaeng menggelar pertemuan untuk membahas sosialisasi penertiban PKL di atas trotoar, bahu jalan di Kabupaten Bantaeng. Rabu (27/8).

Pertemuan ini berlangsung di kantor Satpol PP/Damkar Bantaeng Jalan Lingkar Lamalaka, Kelurahan Lamalaka, Kecamatan Bantaeng.

Kasat POL-PP/Damkar Bantaeng Jaemuddin SE, MM memimpin langsung pertemuan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Turut hadir dalam pertemuan diantaranya Sitti Jubaedah, SE, MM. (Camat Bissappu), Kapten Inf. Andi Usman (Danramil 1410-01/Bissappu), Iptu Abdul Karim (Kapolsek Bissappu), Muzakkir (Kabid Trantibum Satpol-PP/Damkar), Ramli, SE (Lurah Bonto Lebang), Juheril, ST.(Lurah Bonto Manai), Iskandar, SP,. MM. (Lurah Bonto Sungguh), Emil Azis (Kades Bonto Jai).

Kasat Pol PP/Damkar Jaemuddin menyampaikan ke depan pemerintah kabupaten Bantaeng melarang menjual di atas trotoar dan berpikir menyiapkan solusi untuk mencarikan tempat jualan.

Sebelumnya kata dia, akan memberikan himbauan kepada masyarakat khususnya yang berada di sepanjang jalan di kecamatan Bissappu untuk tidak berjualan.

“Ini tidak mudah tetapi, tetap optimis saat dalam memberikan himbauan terus menerus tanpa ada batas,” ucap Jaemudin.

Dirinya berharap tindakan kita kedepan tetap humanis, tidak ada perselisihan antara masyarakat dan aparat Pol-PP di Kabupaten Bantaeng.

“Agar semua pihak bisa nyaman dan saling kolaborasi untuk mewujudkan suasana yang kondusif,” ujarnya.

Sementara itu Kapten Inf. Andi Usman (Danramil 1410-01/Bissappu) mendukung apa yang akan direncanakan pemerintah kabupaten Bantaeng.

Perencanaan itu dari Pemerintah setempat, bagaimana cara penyampaian kepada PKL di trotoar, Karena berbeda ada yang berdagang hanya hitungan 2 Jam dan ada juga sampai malam dan ini harus di arahkan dengan baik.

“Kami dari TNI akan memberikan himbauan kepada PKL dengan cara Humanis,” ujarnya.

Dia berharap Lurah/Desa apabila ada rencana kegiatan menertibkan PKL agar menyurat kepala Koramil dan Kapolsek, kami siap membantu dan mengawal kegiatan tersebut, ucap kapten INF Andi Usman.

Ditempat yang sama, Sitti Jubaedah, SE, MM selaku Camat Bissappu juga mendukung terselenggaranya kegiatan ini.

Tentunya dalam bertindak ada dasar atau surat resmi dari pemerintah dalam memberikan himbauan kepada PKL di wilayah Bissappu.

“Apabila sudah ada surat resmi larangan menjual di atas trotoar, maka langsung memerintahkan ke Lurah Dan Desa untuk diumumkan di Mesjid atau ditempat umum sebagai Himbauan atau terjun langsung ke lapangan,” ucap camat Bissappu.

Acara dilanjutkan dengan diskusi seputar peran masing-masing yang akan digunakan saat sosialisasi. (Rehan)

Berita Terkait

Pererat Silaturahmi, Babinsa Aktif Laksanakan Komunikasi Sosial dengan Warga
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:59 WIB

Pimpinan Baru Polres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan Resmi Digantikan AKBP Harto Agung Cahyono

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:37 WIB

Satresnarkoba Polres Pasuruan Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Yayasan Al-Uswah Bangil

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:08 WIB

Diduga Pom bensin candi wates Jalan Raya Pandaan Prigen telah kebal Hukum SPBU 54.67121 

Minggu, 4 Januari 2026 - 18:38 WIB

Balita Hilang Misterius di Petamanan Ditemukan Tewas Mengapung di Laut Pasuruan

Senin, 29 Desember 2025 - 12:19 WIB

Terpantau Hampir Seribu Wisatawan Masuk Bromo Lewat Tosari Kapolres Pasuruan : Situasi Aman dan Kondusif

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:49 WIB

Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun

Sabtu, 27 Desember 2025 - 16:58 WIB

Libur Bersama Hari Kedua, Polres Pasuruan Antisipasi Lonjakan Pengunjung Wisata Cimory Prigen

Jumat, 26 Desember 2025 - 18:49 WIB

Ibadah Natal Berjalan Khidmat, Kapolres Pasuruan Apresiasi Sinergi Tiga Pilar

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB