SAMPANG _ TEROPONG BARAT _ Bertempat di balai Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Posyandu Ketapang Laok melaksanakan pelayanan kesehatan berupa pengecekan kesehatan, penyuluhan kesehatan dan pemberian imunisasi ke balita, Kamis (1/10/2025).
Kegiatan ini merupakan giat Posyandu dan para Nakes dari Puskesmas tujuannya menyasar seluruh warga yang ada di Desa Ketapang Laok.
Pemeriksaan kesehatan, Imunisasi, penyuluhan kesehatan menjadi bagian dari pelayanan Posyandu sebagai agenda rutin setiap bulannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” Kami memeriksa berat dan tinggi badan, tekanan darah hingga penyuluhan. Giat ini juga jadi wadah kami dalam mengontrol perkembangan kesehatan masyarakat secara berkala,” tutur Kader Posyandu Ketapang Laok
Program posyandu tersebut juga mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Desa Ketapang Laok, didampingi BPD,TP PKK dan Kader Kesehatan Desa.






















