Sebagai Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Terbaik, Camat Bissappu dianugerahi Piagam Penghargaan

- Redaksi

Selasa, 14 Oktober 2025 - 12:00 WIB

4087 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG, Teropong Barat.com – Komitmen Pemerintah Kecamatan Bissappu di bawah kepemimpinan Sitti Juhaedah,.S.E,.M.M dalam mendukung gerakan zakat kembali menuai apresiasi.

Camat Bissappu Sitti Juhaedah dianugerahi Piagam penghargaan oleh
BAZNAS kabupaten Bantaeng sebagai Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Terbaik.

Kecamatan Bissappu mendapatkan penghargaan dalam Pengumpulan Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) kepada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bantaeng Tahun 2025.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penyerahan penghargaan diberikan langsung Bupati Bantaeng Muhammad Fathul Fauzi Nurdin,.M.Ikom disaksikan oleh Forkopimda Bantaeng dan Ketua Baznas Bantaeng berlangsung di Tribun Pantai Seruni. Selasa (14/10).

Bupati Bantaeng Muhammad Fathul Fauzi Nurdin,.M.Ikom mengapresiasi Baznas Bantaeng yang telah bekerja keras untuk mengumpulkan zakat khususnya dalam lingkup ASN pemerintah kabupaten Bantaeng.

Dia menambahkan prestasi ini merupakan hasil dari kesadaran kolektif seluruh ASN di kabupaten Bantaeng guna menjadikan zakat sebagai instrumen penting dalam pembangunan dan pengentasan kemiskinan.

Uji Nurdin sapaan akrab Bupati Bantaeng menegaskan komitmen lembaga untuk terus berkolaborasi dengan pemerintah daerah dalam mewujudkan visi kesejahteraan umat.

Diharapkan, dengan penguatan program kelembagaan dan inovasi, zakat dapat menjadi pilar utama dalam membangun masyarakat Bantaeng yang lebih mandiri dan sejahtera, pungkasnya.


Sementara itu Camat Bissappu Sitti Juhaedah mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Baznas Bantaeng kepada Kecamatan Bissappu.

Penghargaan ini juga menjadi pengakuan atas perjuangan dan upaya dalam menyalurkan program-program bermanfaat bagi masyarakat.

Ia berharap kolaborasi positif ini dapat terus terjalin untuk memberikan manfaat lebih luas kepada masyarakat, tandasnya.

Selain kecamatan Bissappu yang menerima penghargaan, Adapula dari Instansi Dinas Kesehatan, RSUD Prof Anwar Makkatutu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama kabupaten Bantaeng. (Rehan)

Berita Terkait

Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Laksanakan Pendampingan Hanpangan Saat Panen Padi Warga

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 14:20 WIB

Sempat Tertunda Kadis PUTR Langkat Pastikan Aspal Jalan Secanggang Rampung Sebelum Lebaran

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:45 WIB

Sikat Peredaran Sabu, Polsek Tanjung Pura Gerebek Area Perkebunan di Desa Pekubuan

Minggu, 11 Januari 2026 - 14:26 WIB

Abdul Rasyidin Pane Terpilih Aklamasi Pimpin DPC Hanura Langkat Periode 2025-2030,Targetkan 6 Kursi DPRD

Jumat, 9 Januari 2026 - 22:10 WIB

Sentuhan Kemanusiaan, Polsek Pangkalan Susu Salurkan Sembako Door- to -Door

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:35 WIB

PC HIMMAH Langkat Kawal Penyaluran Dana Tunggu Hunian bagi Korban Banjir

Senin, 5 Januari 2026 - 14:29 WIB

Pangdam I/BB Tinjau Jembatan Aramco yang selesai Dibangun di Desa Sei Litur Kab Langkat

Sabtu, 3 Januari 2026 - 20:59 WIB

Empat Dasawarsa Lebih Empat Tahun: Dedikasi Tanpa Batas dari Sosok Ani Prety

Jumat, 2 Januari 2026 - 13:12 WIB

Pererat Silaturahmi, Anggota DPRD Kabupaten Langkat Edi Bahagia Sinuraya,Gelar Open House Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB