Bupati Ilham Azikin Hadiri Pelantikan Pengurus PPNI Bantaeng, Harap Berikan Pelayanan Maksimal ke Masyarakat

- Redaksi

Minggu, 3 September 2023 - 14:51 WIB

40514 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG TEROPONG BARAT.CO, – Bupati Bantaeng Ilham Azikin bersama sejumlah Kepala OPD Pemkab Bantaeng menghadiri pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Bantaeng Periode 2023-2028 di Hotel BM, Kecamatan Bantaeng, Minggu (3/9).

Pelantikan itu dirangkaikan Workshop Menajemen Organisasi. Sebanyak 40 pengurus PPNI dilantik. Ketua PPNI Bantaeng Samsul Kamar mengatakan, organisasi yang dia pimpin terus membangun optimisme dalam berkarya yang lebih baik kedepannya.

“80 persen pengurus PPNI Bantaeng diisi kaum muda dengan harapan dapat mengakselerasi dan memberikan kontribusinya bagi pembangunan kesehatan di Kabupaten Bantaeng,” kata dia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selanjutnya, soal progres program Satu Desa Satu Perawat telah dalam tahap rancangan Peraturan Bupati. Samsul Kamar berharap rancangan tersebut dapat disahkan oleh Bupati Bantaeng Ilham Azikin September 2023.

“Program Satu Desa Satu Perawat adalah program yang kami rancang untuk pengembangan desa siaga dengan harapan masyarakat dapat lebih dekat dengan pelayanan kesehatan,” ucapnya.

Perawat yang nantinya akan bertugas di Program Satu Desa Satu Perawat nantinya mengedepankan sebagai perawat komunitas dan emergensi.

“Dampak positifnya bisa lebih mendekatkan layanan puskesmas utamanya penanganan penyakit tidak menular. Kemudian perawat desa akan mendapatkan cakupan data real, mengoptimalkan ambulance desa dan desa tanggap bencana. Besar harapan kami hal ini bisa terwujud,” katanya.

Ketua PPNI Sulsel Abdul Rakhmat mengatakan, kedepannya PPNI Sulsel ingin menjadikan Kabupaten Bantaeng sebagai laboratorium penanganan bencana. Rencana tersebut tidak terlepas dari capaian Pemkab Bantaeng yang dipimpin Ilham Azikin di tingkat regional dan nasional.

“Bantaeng ini menjadi daerah yang semakin hari semakin baik. Bappenas RI menganugerahkan Bantaeng sebagai Kabupaten terbaik pada 2022. Ini membuktikan bahwa PPNI berada di tempat yang tepat di bawah pemerintah yang mampu melakukan akselerasi pembangunan,” kata dia.

Sementara itu, Bupati Bantaeng Ilham Azikin berharap momentum pelantikan tersebut dapat memicu eksistensi PPNI. Cermin organisasi saat ini menuntut kebermanfaatan bagi anggotanya.

“Organisasi profesi harus menghadirkan dan menciptakan ruang kebermanfaatan untuk setiap orang yang berhimpun di dalamnya. Saya juga berharap, PPNI juga mempersiapkan diri sebagai fasilitator untuk mengupgrade kualitas SDM perawat yang ada di Kabupaten Bantaeng,” kata dia.

Dia juga berharap perawat yang ada di Kabupaten Bantaeng untuk melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik.

“Berikan pelayanan maksimal kepada masyarakat dan membuat masyarakat tersenyum ketika sembuh dan merasa puas. Itu yang kita harapkan. Karena cermin kehadiran pemerintah ada pada sektor pelayanan masyarakat,” katanya. (Opick)

Berita Terkait

Pererat Silaturahmi, Babinsa Aktif Laksanakan Komunikasi Sosial dengan Warga
Cegah Kekerasan dikalangan Pelajar, Satuan Binmas Polres Bantaeng Gelar Sosialisasi dan Penyuluhan
Bupati Bantaeng Uji Nurdin Buka Kembali Kolam Renang Andi Pawiloi
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Babinsa Kelurahan Bonto Rita Bersama Pilar Laksanakan Komsos dan Mediasi Warga
Musyawarah Kerja Daerah XIV Wahdah Islamiyah Bantaeng Resmi dibuka
Riders Muslim Bantaeng Bersama Bupati Bantaeng Serahkan Mushaf Al-Qur’an
Bupati Bantaeng Kukuhkan Pengurus Riders Muslim Bantaeng Masa Bakti 2026-2028

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:59 WIB

Pimpinan Baru Polres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan Resmi Digantikan AKBP Harto Agung Cahyono

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:37 WIB

Satresnarkoba Polres Pasuruan Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Yayasan Al-Uswah Bangil

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:08 WIB

Diduga Pom bensin candi wates Jalan Raya Pandaan Prigen telah kebal Hukum SPBU 54.67121 

Minggu, 4 Januari 2026 - 18:38 WIB

Balita Hilang Misterius di Petamanan Ditemukan Tewas Mengapung di Laut Pasuruan

Senin, 29 Desember 2025 - 12:19 WIB

Terpantau Hampir Seribu Wisatawan Masuk Bromo Lewat Tosari Kapolres Pasuruan : Situasi Aman dan Kondusif

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:49 WIB

Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun

Sabtu, 27 Desember 2025 - 16:58 WIB

Libur Bersama Hari Kedua, Polres Pasuruan Antisipasi Lonjakan Pengunjung Wisata Cimory Prigen

Jumat, 26 Desember 2025 - 18:49 WIB

Ibadah Natal Berjalan Khidmat, Kapolres Pasuruan Apresiasi Sinergi Tiga Pilar

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB