BANTAENG, Teropong Barat.com, – Perbakin Bantaeng berhasil meloloskan Delapan belas atlet menembak ke Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Selatan di Kabupaten Wajo dan Bone tahun 2026 mendatang.
Sebelum lolos, atlet tersebut mengikuti kejuaraan pra Kualifikasi Porprov yang berlangsung sejak 25 hingga 31 Oktober 2025 di Makassar.
Bupati Bantaeng M. Fathul Fauzi Nurdin,.M.I.Kom mengucapkan terima kasih kepada seluruh atlet, pelatih dan Official atas kerja kerasnya yang berhasil mengharumkan nama Kabupaten Bantaeng pada ajang Pra Porprov Sulsel yang diselenggarakan di Lapangan Tembak Jananuraga SPN Polda Sulsel, Kota Makassar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Mereka telah membuktikan kerja kerasnya dan disiplin, sehingga berhasil meraih hasil yang maksimal,” ucap Bupati Bantaeng usai ditemui awak media di Tribun Pantai Seruni. Minggu 2 Nopember 2025.
Uji Nurdin mengaku ini merupakan sejarah bagi kabupaten Bantaeng khususnya di cabang olahraga menembak yang baru pertama kalinya meloloskan cabor di por prov tahun 2026.
“Ini sejarah bagi cabor menembak yang lolos ke Porprov dengan jumlah delapan belas orang atlet,” kata dia.
Bupati termuda di Sulawesi Selatan ini senantiasa mendukung apa yang menjadi kebutuhan para atlet menembak dari Perbakin Bantaeng.
“Insya Allah akan kami bantu dan kami dukung, karena atlet bagian dari Pemkab Bantaeng dan telah membawa nama harum Kabupaten Bantaeng dari segi prestasi olahraga,” ucapnya.
Senada dengan pernyataan Bupati Bantaeng, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bantaeng H. Tasrif Labandu mengaku bangga dan memberikan apresiasi kepada para atlet menembak dari Perbakin Bantaeng yang telah lolos pada ajang Porprov 2026.
“Kami sangat bangga atas perjuangan para atlet yang telah sukses meraih total 6 medali dan 18 atlet lolos ke Porprov 2026 Bone/Wajo dari cabang olahraga menembak,” ucap H. Tasrif.
Pihaknya juga menyatakan kesiapannya dalam membantu segala kebutuhan dari atlet dan berharap porsi latihan bisa ditingkatkan guna meraih hasil yang maksimal.
“In shaa Allah kami dari KONI Bantaeng support penuh atlet menembak dari Perbakin Bantaeng,” ujarnya. (Rehan)

















































