Bupati Bantaeng Letakkan Batu Pertama Porgram HALS di Letta dan Malilingi

- Redaksi

Sabtu, 5 Agustus 2023 - 14:33 WIB

40443 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANTAENG TEROPONG BARAT.CO, – Bupati Bantaeng Ilham Azikin melaksanakan Ground Breaking (Peletakan Batu Pertama) program Hibah Air Limbah Setempat (HALS) Kabupaten Bantaeng 2023 di Kelurahan Letta dan Kelurahan Malilingi, Kecamatan Bantaeng, Sabtu (5/8).

HALS sanitasi septik bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat dan kualitas lingkungan dengan penyediaan prasarana bidang air limbah tangki septik untuk mendukung Layanan Lumpur Tinja Terjadwal (LLTT)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lurah Letta, Ayuningthyas mengatakan,ada sebanyak 45 Kepala Keluarga penerima manfaat HALS di wilayahnya. Mewakili warganya, dia mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bantaeng Ilham Azikin. Dengan adanya HALS, Buang Air Besar Sembarangan (BABS) dapat berkurang dan dapat menjaga kesehatan lingkungan.

“Mewakili warga, saya mengucapkan terima kasih atas HALS dari bapak Bupati Bantaeng. Dengan adanya program ini BABS bisa berkurang dan dapat mencegah stunting. Sanitasi lingkungan bisa lebih baik serta penanggulangan kemiskinan ekstrem bisa efektif,” kata dia.

“Saya juga berpesan kepada warga penerima manfaat, agar HALS digunakan sebaik-baiknya sehingga penggunaan bisa berlangsung lebih lama. Semoga program ini dapat terlaksana dengan baik dan menjadi amal jariah,” tambahnya.

Sementara itu, di Kelurahan Malilingi terdapat 40 penerima manfaat HALS. Bupati Bantaeng Ilham Azikin dalam sambutanya mengatakan, pemerintah Kabupaten Bantaeng akan senantiasa hadir untuk kemaslahatan masyarakat.

“Sanitasi lingkungan adalah kebutuhan dasar masyarakat. Dengan sanitasi yang baik, lingkungan kita akan bersih sehingga masyarakat bisa hidup produktif. Anak-anak dapat bersekolah dengan baik, dan para orang tua bisa beraktivitas produktif di sektor kelautan, pertanian maupun keagamaan kalau sanitasinya sehat,” kata dia.

Bupati peraih penghargaan Satyalancana Wira Karya itu berharap, KSM yang bertanggung jawab dengan pembangunan HALS, agar dikerjakan dengan baik dan penerima manfaat bisa merasakan manfaatnya dan menjaga agar dapat digunakan dalam waktu yang panjang.

“Kalau sudah terbangun dengan baik dipelihara supaya ada manfaatnya, karena anak-anak kita kedepan juga membutuhkan seperti apa yang kita dapatkan hari ini,” kata dia. (Opick)

Berita Terkait

Kades Cibinong Sambut Baik Rencana Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara di Wilayahnya
Respon Cepat Pohon Tumbang,Sapar Pemuda Gebang Apresiasi Kinerja Dinas Lingkungan Hidup
Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi
Di Tengah Lumpur dan Harapan, Polri Bersama Warga Buka Akses Jalan Kampung Setie Pasca bencana
Hujan Lebat Picu Banjir Susulan, Kapolres Aceh Timur Siagakan Perahu Evakuasi di Sejumlah Gampong
Optimalkan Lahan Produktif, Lapas Labuhan Ruku Siapkan Program Ketahanan Pangan
Berkomitmen pada Keamanan Kampus, USU Raih Penghargaan Terbaik dari APSI
Polres Kampar Gelar Sosialisasi DIPA 2026, Tandatangani Pakta Integritas, Kapolres: Komitmen Bersama Wujudkan Polri yang Presisi

Berita Terkait

Jumat, 26 Desember 2025 - 20:37 WIB

Pastikan Liburan Aman, Kakorsabhara Baharkam Polri Cek Kesiapan Pospam Puncak dan Antisipasi Kepadatan Tempat Wisata

Jumat, 3 Oktober 2025 - 19:00 WIB

Alumni STM se-Kota Bogor Gelar “Jum’at Berkah”, Bagikan Ratusan Makan Gratis

Jumat, 6 Juni 2025 - 17:44 WIB

Dunia Jurnalistik Berduka, Kabiro Bara News Bogor Ariyadi Tutup Usia

Rabu, 23 April 2025 - 21:38 WIB

Habar Bahar bin Smith, Mengajak Umat untuk Menjaga Ukhuwah Islamiyah dan Wathaniyah

Sabtu, 23 November 2024 - 17:19 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Jumat, 22 November 2024 - 10:02 WIB

Quick Respon Brimob Aceh Hadir di Lokasi Kebakaran

Jumat, 4 Oktober 2024 - 05:26 WIB

Security Galian C ilegal di Cariu Diduga Ancam dan Intimidasi Wartawan, Mobil Liputan Hampir Dibakar

Senin, 22 Januari 2024 - 01:33 WIB

Sedulur Jokowi gelar turnamen sepak bola di Kota Bogor Jabar

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dugaan Malpraktik RS Ninditha, DPRD Sampang Dorong Mediasi

Selasa, 13 Jan 2026 - 13:12 WIB