Kajaksaan Negeri Subulussalam Lantik Pejabat Eselon V, Dorong Kinerja dan Inovasi Baru

TEROPONG BARAT

- Redaksi

Senin, 17 November 2025 - 18:33 WIB

4062 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Subulussalam, teropongbarat.co. Kejaksaan Negeri Subulussalam melantik tiga pejabat Eselon V dalam upacara resmi yang digelar di Aula Kejari Subulussalam, Senin (17/11/2025) pukul 09.00 WIB. Prosesi pelantikan berjalan khidmat, dimulai dengan menyanyikan Indonesia Raya, Mars Adhyaksa, pembacaan SK, hingga pengambilan sumpah jabatan.

Tiga pejabat yang dilantik adalah Fredi Pranata Tarigan, S.H., sebagai Kepala Subseksi I Intelijen; Nia Nadya Novriwinda, S.H., sebagai Kepala Subseksi pada Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara; serta Rovaldo Vara Berlin, S.H., sebagai Kepala Subseksi Pra Penuntutan pada Seksi Tindak Pidana Umum. Ketiganya merupakan Ajun Jaksa Madya yang sebelumnya telah menjalani proses seleksi dan penilaian sesuai ketentuan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelantikan dilakukan langsung oleh Andie Saputra, SH, CRMO., Kepala Kejaksaan Negeri Subulussalam, disaksikan oleh para pejabat struktural dan rohaniawan. Setelah penandatanganan berita acara, ketiga pejabat baru menerima penyematan tanda jabatan dan ucapan selamat dari seluruh jajaran.

Andie Saputra, SH, CRMO., Kajari Subulussalam dalam sambutannya menekankan bahwa pelantikan ini bukan sekadar pengisian jabatan, tetapi momentum untuk meningkatkan kualitas kinerja institusi. “Selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Ini adalah awal baru untuk membangun pribadi yang lebih baik dan memberikan kinerja terbaik bagi institusi yang kita banggakan. Pelajari SOP masing-masing, bangun kolaborasi, dan hadirkan inovasi demi kemajuan Kejaksaan Negeri Subulussalam,” ujar Kajari.

Pelantikan ini mengacu pada Keputusan Jaksa Agung RI Nomor KEP-IV-1463/C.4/10/2025. Dengan pengisian jabatan baru pada tiga subseksi, Kejari Subulussalam berharap fungsi intelijen, perdata dan tata usaha negara, serta tindak pidana umum akan semakin optimal. Penguatan struktur ini diyakini dapat mempercepat proses kerja, meningkatkan tertib administrasi, dan mendorong lahirnya program strategis yang berdampak langsung pada pelayanan publik dan penegakan hukum.

Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 09.45 WIB ini berjalan lancar tanpa hambatan. Ke depan, para pejabat baru diminta segera menyesuaikan diri dengan tugas masing-masing, memperkuat koordinasi lintas bidang, menyusun rencana kerja, serta melaporkan perkembangan kinerja secara berkala sebagai bagian dari evaluasi dan peningkatan mutu layanan Kejaksaan Negeri Subulussalam.//@nton steven tin**

Berita Terkait

Peringatan Hari Guru Nasional di Pesantren Birrul Walidain Lae Bersih Berlangsung Khidmat
PT ASN Tuai Protes dari Warga, Diduga Rampas Tanah Warga dan Lahan Kombatan GAM di Tanah Tumbuh.
Dana PEN Kota Subulussalam Dipersoalkan Kombatan GAM, Diduga Penyimpangan Prosedural dan Menghambat Pembangunan
Kombatan GAM Subulussalam, Perkebunan Sawit Tanpa Kendali: Ketika Regulasi Dilanggar, Warga Aceh Menjadi Korban
Dinas Perindagkop Gelar Peningkatan Kapasitas KMP, Dua Desa Dinilai Kurang Mendukung Regulasi
Apkasindo Aceh Hadiri Kunker BAM DPR RI, Sorotan Tertuju pada Masalah HGU PT Laot Bangko dan PT SPT
PT Pula Sawit Jaya Bangun Simbiosis Mutualisme dengan Warga Sultan Daulat, Patuh Regulasi dan Aktif Berbagi
HKN, Pemko Subulussalam Komitmen Wujudkan Transformasi Kesehatan yang Lebih Baik

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 13:41 WIB

Respon Cepat Pohon Tumbang,Sapar Pemuda Gebang Apresiasi Kinerja Dinas Lingkungan Hidup

Senin, 12 Januari 2026 - 13:15 WIB

Kapolres Bantaeng Hadiri Peresmian Reopening Kolam Renang Andi Pawiloi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:52 WIB

Di Tengah Lumpur dan Harapan, Polri Bersama Warga Buka Akses Jalan Kampung Setie Pasca bencana

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:09 WIB

Hujan Lebat Picu Banjir Susulan, Kapolres Aceh Timur Siagakan Perahu Evakuasi di Sejumlah Gampong

Sabtu, 10 Januari 2026 - 18:58 WIB

Optimalkan Lahan Produktif, Lapas Labuhan Ruku Siapkan Program Ketahanan Pangan

Jumat, 9 Januari 2026 - 21:29 WIB

Berkomitmen pada Keamanan Kampus, USU Raih Penghargaan Terbaik dari APSI

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:43 WIB

Polres Kampar Gelar Sosialisasi DIPA 2026, Tandatangani Pakta Integritas, Kapolres: Komitmen Bersama Wujudkan Polri yang Presisi

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:20 WIB

GPI “Vaksinasi Hukum” Cegah Korupsi Dana Desa – Menurut Ketua Umum Muhammad Ali, Sesuai Amanah UU No. 8 Tahun 1999

Berita Terbaru